Skip to main content

Puisi Mentari Berlalu Pergi

Puisi Mentari Berlalu Pergi
Puisi mentari berlalu pergi. Mentari merupakan kata lain dari matahari, kata mentari memiliki arti dalam kelas nomina atau kata benda sehingga mentari bisa menyatakan nama dari seorang, tempat, atau semua benda serta segala yg dibendakan. mentari termasuk dalam ragam bahasa klasik

Berkaitan dengan kata mentari, puisi di kesempatan ini, bertema mentari, adapun masing masing judul puisinya, antara lain.
  1. Puisi mentari berlalu pergi
  2. Puisi  mentari
  3. Puisi kecewa biarlah berlalu
Salah satu penggalan bat dari ketiga puisi tersebut. "Masihkah dapat kulalui arah yang jadi penuntun Kuraut kembali harapan yang hilang Kusemai butir butir kenyataan Waktu berlalu biarlah pergi dan menghilang, Kupandang kedepan,Kututup lembaran semu, Dibalik tirai kecewa, Kesadaran menghampiri jiwa". Selengkapnay dari bait ini, disimak saja puisinya berikut ini.

PUISI MENTARI BERLALU PERGI

Mentari bersinar terang
Saat aku terjaga dari mimpi indah semalam
Tak kusadari.mentari pagi berlalu pergi
Tak sempat kunikmati
Hangatmu tak kuresapi
Masih terlena aku dalam mimpi saat engkau menyapa bumi

Sirna harapku disaat ini
Pupus di telan mimpi yang berkepanjangan
Mentari pagi yang kunanti
Berlalu pergi bersama waktu

Tak mengapalah
Semua karena waktu..
Atau aku yang terlalu terlena dalam bangun kesiangan
Mentari berlalu pergi
Esok kau kunanti kembali

#anderline
BLP 290814


PUISI MENTARI
Oleh.DewyRose.

Pagi ini mentari masih tersipu
Belum menghangatkan tubuhku
Duhai mentari kemanakan dirimu ?
Aku merindukanmu kini

Hangatkan tubuhku dengan cahayamu
Peluklah daku dalam dekapmu
Jangan pernah kamu tinggalkan aku lagi
Kehadiranmu kini membuat aku tersenyum

Dingin yang menyusupi sukma
Seakan mencair, dengan sapamu yang lembut
Sayang, jadilah mentari bagiku selamanya
Dekap aku, jangan pernah tinggalkan aku lagi

Bagai mentari pagi ini
Yang selalu menghangatkan raga
Hadirmu selalu kunanti, wahai pujangga hati
Semoga cinta tetap bersemi indah, Aamiin

Bkz,20.02'16 06:33


PUISI KECEWA BIARLAH BERLALU

Kecewa
Terkadang kuingin menyendiri saja
Agar tak ada yang tau tentang aku
Tetapi aku tak ingin terlena dalam kesunyian
Walau kecewa aku tak ingin terpaku dan berdiam saja

Dari balik hamparan semu
Kutatap langit, berbayang angan
Masihkah dapat kuraih secuil harapan itu?
masihkah dapat kulalui arah yang jadi penuntun.

Kuraut kembali harapan yang hilang
Kusemai butir butir kenyataan
Waktu berlalu biarlah pergi dan menghilang,
Hari berganti harapan terbuka
kecewa biarlah berlalu

Kupandang kedepan
Kututup lembaran semu
Dibalik tirai kecewa
Kesadaran menghampiri jiwa
Lelah yang berujung kecewa
Suratan takdir sudah di gariskanNYA

#anderline
BLPN 290814

Demikianlah puisi mentari berlalu pergi. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya yah... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.