Skip to main content

Kumpulan Puisi Cinta Kita | Puisi Cinta Romantis Banget

Kumpulan Puisi Cinta Kita | Puisi Cinta Romantis Banget
Puisi cinta kita, Puisi Cinta romantis banget Didalam kehidupan percintaaan terkadang diceritakan dengan rasa bahagia. dan juga kadang di ceritakan dengan perasaan sedih, Mungkin ada yang beranya apa itu cinta, apa arti cinta, apa makna cinta. Secara umum cinta memiliki makna yg mendalam. Cinta itu tak berbentuk dan universal. sebab percintaan itu membentuk pandangan yg berbeda-beda setiap orang yang menjalani.

Cinta mampu menghadirkan pesona yang memikat bagi siapa saja. Cinta bisa diibaratkan seperti pasir. Ketika digenggam terlalu erat, butiran itu pasir akan berjatuhan. Bila pasir tersebut tak digenggam dengan baik atau mengenggaman terlalu lemah, butiran pasirnya juga akan berjatuhan. oleh karena itu, genggamlah pasir tadi menggunakan perasaan yang seimbang tak bertenaga dan tak terlalu lemah. Maka pasir tersebut akan tergenggam dengan sempurna,

Begitu pula halnya dengan cinta. Genggamlah cinta dengan takaran porsi yang pas. janga terlalu ambisi, dan jangan terlalu lemah niscaya cinta yang diingankan akan bertahan dalam genggaman selamanya.

Kumpulan puisi cinta kita

Kata kata cinta merupakan hal yang indah dalam puisi, dan kata cinta dalam puisi yang diupdate ini adalah kumpulan puisi cinta kita berikut ini  masing masing judulnya antara lain.
  • Puisi cinta kita
  • Puisi kenapa cinta
  • Puisi sebugkus cerita cinta kita
  • Puisi cinta kita dan hujan
Salah satu penggalan bait dari kedua puisi cinta tersebut. "Dengarkan detak jantungku yang tak lagi bernada Sunyi temani ruang hatiku melaut hampa Redup kasih kita. mematri rasa ungkap rindu Tak bergeming meski masa tak ajarkan satu Mendamba". Selengkapnya dari bait ini, disimak saja puisi  tentang cinta berikut ini.


Puisi Cinta Kita

Ini aku...lihatlah...
Aku masih disini dengan menepis lelah
Ingkari janjiku pada kata aku akan mengalah
Berlalu darimu, atas prahara diri kita...aku menyerah

Semua karna cinta
Kupasung egoku melawan sebak buah kata kata
Masih disini, aku kan jaga rasa kita dari luka
Berpisah kasih darimu...aku kan merana

Rasa ini mengajariku tentang tunduk
Mengalah pada hati, menjaga cinta agar tiada remuk
Kupeluk sepi pada tiap detik waktuku tanpa pujuk
Darimu...engkau samar tak bisa kupeluk

Cinta kita reguk bersama racun duka
Pada hati ia tinggalkan lara sengketa
Entah karna apa rasa kita rumit tak terbaca
Oleh masa...moga kita mampu seiring kata.

Mawar L.
Tpi: 081014.


Puisi Kenapa Cinta

Engkau pergi...dan aku sepi
Berdiri pada ujung penantian yang menyakiti
Tak ingin letih...meski sapamu tak kujumpai
Tetapku disini meski hati tersakiti

Satu satu tanyaku tak terjawab jua
Kenapa cinta...?
Nyata hanya sunyi tanpa sapa sua
Merengkuh rindy dekap bersama luka

Engkau dan aku...
Pernah jua mematri rasa ungkap rindu
Tak bergeming meski masa tak ajarkan satu
Mendamba...?atas rasa sungguh aku ragu

Kenapa cinta...
Jika hatimu penuh dengan prasangka
Hanya sekejap menyapa lalu kembali kau buat luka.

Tpi
Yuand: 01102014.


PUISI SEBUNGKUS CERITA CINTA KITA
Oleh: Sulfiudi Hasan II

Pernah mudah di Kota tua
Mengikat janji berdua
Direstui lbu Kota
Lalu bersaksi di jantung Kota

Saat itu kita naik kereta
Dari bandung
Dan aku duduk disamping
Rasanya sangat bahagia

Sesekali saling bertatapan
Melepas senyum berduaan
Melihat pemandangan di luar sana
Dari jendela kereta

Engkau pun memulai tanya
Ceritakan padaku tentang Halmahera
Sepanjang kereta berjalan
Aku pun menceritakan

Sebungkus cerita cinta kita
Menjadi menu kita sepanjang jalan
Tersaji bagai dialog dua dada
Yang sangat berkesan

Kini aku hanya bisa
Mengenang sebungkus cerita kita
Kusadari
Bahwa jodoh selalu memilih jalanya sendiri

Di sepanjang waktu
Kita masih bisa bersilaturahmi
Tak perlu
Meranum cerita itu lagi

Sebisa kita saling mendoakan
Yang terbaik untuk kita
Dalam kebaikan dan kesabaran


Puisi Cinta Kita dan Hujan
Oleh: Sari

Kutanam benih asa di rapuhnya jiwa. Biar terhampar indah kuntum cinta yang memutik. Dan biarkan semilir sang bayu dendangkan syahdu senandung rindu. Iringi tumbuh kembang smara yang merah merona.

Terus mengalir deras, rindu yang menembus alam bawah sadarku. Seirama arsiran airmata dewa yang tercurah basahi raga. Cintamu, setiamu hapus segala resah gundah yang erat melekat. Hilang lenyap bersama lalu awan kelabu.

Anj, mari kita mengikat janji di antara butiran hujan. Melafaskan sumpah setia dan menua bersama. Biarkan semua mata memandang iri pada bahagianya kita. Karena hanya ada kau, aku dan cinta kita di antara hujan.


Demikianlah puisi cinta kita. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya yah... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya dengan label aneka puisi atau puisi cinta. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.