Skip to main content

Puisi Aksara Cinta | Puisi Tentang Cinta

Puisi Aksara Cinta | Puisi Tentang Cinta
Puisi aksara cinta. Aksara cinta dalam cinta dapat diartikan bahasa cinta, yang sering di gunakan orang orang dalam dunia cinta, sebagaimana pengertian cinta adalah sebuah perasaan yang tumbuh dari dalam hati, Dan perasaan ini diberikan Tuhan kepada sepasang manusia untuk saling mencintai, memiliki, dan saling mengerti.

Puisi aksara cinta dua dari tiga puisi cinta di kesempatan ini, adapun masing masing judul puisinya antara lain.
  1. Puisi aksara cinta
  2. Puisi cinta dari jarak rindu
  3. Puisi aksara cinta II
Salah satu penggala bait dari ketiga puisi cinta tersebut. "Dari jarak rindu kurangkai menjadi taman yang indah yang harumnya mampu membius sukma setiap heleinya kan memberi kesejukan Bagi setiap mata yang memandang, mengguncang liar dihati wajahmu hinggap disetiap cahaya purnama sesungging senyumu menjerat penuh irama". Selengapnya disimak saja puisinya berikut ini.

PUISI AKSARA CINTA

Jika ku mampu mengeja cinta lewat aksara bunga
Pasti kan kurangkai menjadi taman yang indah
yang harumnya mampu membius sukma
Kan ku sematkan menjadi hiasan

Dan kutitipkan rinduku pada pucuk daun
yang setiap heleinya kan memberi kesejukan
Bagi setiap mata yang memandang
indah.. pasti kan indah...

Kan kutulis aksara pada kelopak bunga
Agar ku baca cinta di setiap helainya
Kan ku lukis syairku pada biang lala awan
Yang membentangkan kasih menawan

Namun penaku telah tumpul
Tintaku telah mengering
Meski aku harus mengaisnya kembali
Lewat percikan sisa_sisa tinta yang hampir mati

aksara-cinta.
Dewi kelam
Kediri 27/11/2014


PUISI CINTA DARI JARAK RINDU
Karya: Selly hertanto

Taukah cinta ... mata itu telah menipuku
Dari jarak rindu kita dipertemukan
Berada dalam dua cakarawala kita beradu
Terjerat dalam percintaan

Taukah cinta ... jika kita bertemu
Pepohonan dan muara akan berbicara
Alam berbincang, murka
Langit terbelah, bersekutu dengan jiwa-jiwa penipu

Pergilah kau keluh
Aku tak mau berteman denganmu
Karena cinta telah mengecup di segala pembuluh
Ibrahim menemaniku dari jarak rindu

Bukan lagi di istana pura(pura) yang megah
Aku ingin menjauh berkelana
Bukan lagi mengecup keningmu dari jarak cinta
Tapi kita akan bertemu dalam bait yang paling indah

Kediri, 29042015



PUISI AKSARA CINTA

Meringkuk lirih perih asmaraku merintih
merunduk pilu jiwaku membiuru membuih
kueja risalah cinta, kuhantarkan beribu rindu
kukejar selaksa bayangan pada awan kelabu

Setapak fantasiku melangkahnya tak pasti
seteguk ceritanya mengguncang liar dihati
wajahmu hinggap disetiap cahaya purnama
sesungging senyumu menjerat penuh irama

Duh engkau tambatan dalam setiap nafasku
dapatkah sejenak saja kau hadir dalam mimpiku
bercanda, bercengkraman lalu membilang bintang
atau kau sematkan sederet aksara rasa pada
sukmaku yang meremang

haditsalbantani,0501/15

Demikianlah puisi aksara  cinta. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi cinta di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya yah... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya dengan label puisi cinta. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.