Kumpulan Puisi Tentang Air Mata | Puisi Kesedihan
Saturday, January 10, 2015
Puisi tentang air mata. Air mata berarti air yang meleleh dari mata ketika menangis dan sebagainya. Air mata merupakan kelenjar yang diproduksi oleh proses mata untuk membersihkan dan melumasi mata, air mata biasanya keluar karena adanya tekanan emosi karena yang kuat disebabkan kemarahan, penderitaan, kedukaan atau kesakitan tubuh. tetapi terkadang juga sesorang keluar airmatanya karena bahagia, ini yang biasa disebut air mata bahagia.
Berkaitan tentang air mata di bawah ini beberapa puisi tentang air mata, adapaun masing masing judul puisinya, antara lain.
Diluasnya danau hatimu
Tak perlu kau kabarkan dukamu
Pada dunia yang terkadang tak pedulikanmu
Lihatlah diserambi kanan jantungmu
Ada pangeran kecil menanti pelukmu
Lihatlah diserambi kiri jantungmu
Ada peri kecil menunggu belaimu
Terkadang kita harus bersembunyi dibalik duka
Menutup nestapa demi orang tercinta
Menghela nafas lega walau terhalang gumpalan lara
Karna hidup adalah perjuangan.....
Hempasan hidup tak jua sirna
Lelapkan hari dengan muram durja
Lepaskan sesak dengan do'a
Menyimpan air mata di tengadah cita...
Bengkulu,10/1/15
Puisi Air Mata
Air mata..
Memang bukan penyembuh lara
Bukan solusi sebuah problema
Airmata hanya pencuci luka jiwa
Yang menyesak didada
Air mata..
Bukanlah karena ku lemah
Aku hanya merasa lelah
Dan ingin sedikit mengurai resah
Tegal,akhir Desember
PUISI TETESAN AIR MATA
kutak sanggup lagi meneteskan air mataku
di ujung kerudungmu yang basah
membasahi bumi
di kala wajahmu berbayang di langit biru tak kugapai
meskipun tulang belulangmu telah merapuh sepanjang tahun
sanubariku tertitip di ujung jembatan tak bergantung
meskipun hari kusemai dalam perhitungan
rasa rindu menyelimuti jiwa haus dengan kasih cinta
sulit digapai ...
walaupun kumenangis tanpa air mata di atas pusaramu
prasastimu mengukir rindu yang tak henti di pelataran hidup
sampai jiwaku terkubur pun
tak akan merangkul kasihmu sirna ditelan tanah diam tak bersuluh
mungkin Tuhan sudah mulai berdendang
dalam ayat-ayat-Nya kutelan nasehat sepanjang bumi Tuhan tak bergoncang
hancur binasa tinggal tulangnya
15092015@siamir
Demikianlah Puisi tentang air mata. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya yah... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya dengan label aneka puisi. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.
Berkaitan tentang air mata di bawah ini beberapa puisi tentang air mata, adapaun masing masing judul puisinya, antara lain.
- Puisi simpanlan air matamu
- Puisi air mata
- Puisi tetesan air mata
PUISI SIMPANLAH AIR MATAMU
Simpanlah air matamuDiluasnya danau hatimu
Tak perlu kau kabarkan dukamu
Pada dunia yang terkadang tak pedulikanmu
Lihatlah diserambi kanan jantungmu
Ada pangeran kecil menanti pelukmu
Lihatlah diserambi kiri jantungmu
Ada peri kecil menunggu belaimu
Terkadang kita harus bersembunyi dibalik duka
Menutup nestapa demi orang tercinta
Menghela nafas lega walau terhalang gumpalan lara
Karna hidup adalah perjuangan.....
Hempasan hidup tak jua sirna
Lelapkan hari dengan muram durja
Lepaskan sesak dengan do'a
Menyimpan air mata di tengadah cita...
Bengkulu,10/1/15
Puisi Air Mata
Bintang Senja
Air mata..Memang bukan penyembuh lara
Bukan solusi sebuah problema
Airmata hanya pencuci luka jiwa
Yang menyesak didada
Air mata..
Bukanlah karena ku lemah
Aku hanya merasa lelah
Dan ingin sedikit mengurai resah
Tegal,akhir Desember
PUISI TETESAN AIR MATA
Oleh :siamir marulafau
kutak sanggup lagi meneteskan air matakudi ujung kerudungmu yang basah
membasahi bumi
di kala wajahmu berbayang di langit biru tak kugapai
meskipun tulang belulangmu telah merapuh sepanjang tahun
sanubariku tertitip di ujung jembatan tak bergantung
meskipun hari kusemai dalam perhitungan
rasa rindu menyelimuti jiwa haus dengan kasih cinta
sulit digapai ...
walaupun kumenangis tanpa air mata di atas pusaramu
prasastimu mengukir rindu yang tak henti di pelataran hidup
sampai jiwaku terkubur pun
tak akan merangkul kasihmu sirna ditelan tanah diam tak bersuluh
mungkin Tuhan sudah mulai berdendang
dalam ayat-ayat-Nya kutelan nasehat sepanjang bumi Tuhan tak bergoncang
hancur binasa tinggal tulangnya
15092015@siamir
Demikianlah Puisi tentang air mata. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya yah... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya dengan label aneka puisi. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.