Skip to main content

Puisi Selama-Nya Masih

Puisi Selama-Nya Masih
Puisi Selama(Nya) Masih. Pengertian kata selamanya adalah selalu tak pernah ada habisnya, atau sepanjang masa, kata selamanya biasa kita temukan dalam kata seperti ingin memilikimu selamnya, cintaku untukmu selamnaya, dan lain sebagainya.

Puisi Selama(Nya) Masih, judul puisi di kesempatan ini, salah satu penggalan baitnya. "dalam harapan, takkan pernah ku lepaskan, kau dalam kerelaan karena cinta bukanlah sebuah kejahatan meski harus kita robek-robek buku diary. Selengkapnya dair bait ini, disimak saja puisinya berikut ini.

Puisi Selama-Nya Masih

Yakinku sudah mengakar dalam ketetapan,
hingga tak tahu lagi bagaimana harus menyiapkan kehilangan sendirian,
tak mampu kubayangkan sepanjang sisa hidup menyimpanmu dalam ratap kenestapaan

Aku tahu persis,
jikapun tangis harus tumpahkan airmata darah sampai tiris,
toh, naskah takdir sudah tertulis

Tapi cinta akan menjadi alasan paling manis
bahwa permohonan tak boleh habis

Kita terima skenarioNya atur cerita,
selama kemungkinan dan kepastian hanya masih dalam katakata,
maka tak ada mustahil dalam dunia kita

Tetap bersabar mengais kebahagiaan
dalam hidup yang memang sebuah kisah perjalanan

Tuhan sudah paling tahu apa yang sesungguh kita rasakan
jadi biarkan kelak waktu yang sampaikan pemenang kepastian;
jawaban harapan atau suratan

Tetap yakinkan bahwa ini memang kebaikan
walau sepanjang penantian
harus termehek-mehek menerima segala keadaan dan keterbatasan

Selama aku masih kau gantung dalam harapan,
takkan pernah ku lepaskan, kau dalam kerelaan
karena cinta bukanlah sebuah kejahatan
meski harus kita robek-robek buku diary TUHAN ...

Irul_
Jakarta,15/12/2014.

Demikianlah puisi Selama(Nya) masih. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya yah... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya dengan label puisi religi. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.