Skip to main content

Puisi Lika Liku

Puisi Lika Liku
Puisi lika liku. Hidup kita di dunia memang penuh dengan lika- liku, tidak jarang membentuk manusia awam seperti kita menjadi tak berdaya mengarunginya. Kita terus dipermainkan oleh ombak kehidupan yang naik turun. Terkadang terperangkap di dalam tawa serta tangisan tanpa pernah menyadari betapa kita telah dipermainkan oleh lika- liku kehidupan serta diseret oleh arus kehidupan.

Itulah kehidupan yang kita jalani sekarang ini, penuh dengan lika- liku, tak selamanya hidup ini indah begitu juga sebalik, hidup ini misteri, itulah mengapa kita diajarkan untuk berusaha, agar lika liku kehidupan, dapat di mengerti bahawa hidup ini rahasi Tuhan, kita hanya menjalani.

Berkaitan dengan kata lika liku, berikut ini puisi tentang lika- liku bagaiman puisinya, silahkan disimak saja berikut ini.

PUISI LIKA LIKU

Pada masanya
Jalan hidup menapaki liku
Mengikuti kemana kaki melangkah
Menjemput takdir di ujung jalan
Menapal batas mimpi dan harapan

Pada waktunya
Tatkala mimpimimpi tergadaikan
Senasib ketidakberdayaan
Tersisih di tepian zaman
Berujarlah takdir pada kenyataan

Pada saatnya
Ketika guratan nasib menyapa
Tawarkan begitu banyak pilihan
Membentang jalan bercabangcabang
Nurani diuji penalarannya

Pada gilirannya
Lidah mengecap diaroma kehidupan
Saat manis dan pahit membumbui hidangan
Bersantaplah hingga kau kenyang
Maka terujilah asam garam yang kau bubuhkan

Adhy Saputra, 290315

Demikianlah puisi lika liku. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini.  Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya dengan label aneka puisi. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.