Skip to main content

KUMPULAN PUISI DUNIA

KUMPULAN PUISI DUNIA
Puisi dunia. Dunia artinya bumi dengan segala sesuatu yang terdapat di atasnya, dunia biasa juga diartikan, dengan nama umum yang biasa digunakan untuk menyebut keseluruhan peradaban manusia, pengalaman manusia, sejarah, atau kondisi manusia secara umum di seluruh Bumi.

Dalam konteks teologi, dunia biasanya mengacu pada materi atau profan duniawi, lawan dari samawi atau langit, bersifat spiritual, transenden atau sakral. Dan akhir dunia mengacu pada skenario akhir dari sejarah manusia, seringkali dijelaskan dalam konteks agama.

Berkaitan dengan kata dunia, berikut ini, kumpulan puisi tentang dunia, bagaimana puisinya, untuk lebih jelasnya silahakn disimak saja puisinya berikut ini.

Puisi Dunia

Kecantikan hanyalah ilusi mata
Merayu dan menipu daya
Mengalihkan arah tujuan

Sebenar cinta ada di hati
Yang banyak orang melupakannya
Terlalu jauh memandang hingga terlewati

Matahari seolah terpadam
Jika hatimu gelap memendam
Pelangi menghitam warna
Dikala hatimu tersayat luka

Lihatlah dengan cinta
Sentuhlah dengan kasih
Peluklah dengan sayang
Semua tercipta dan tergariskan

Gubukhati,080315


PUISI DUNIA KITA BEDA
Oleh: Adena

Dua dunia
Antara maya dan nyata.
Di situlah senyum dan tawa tersimpan.
Tangis dan airmata juga ada

Dua dunia
Seperti kehidupan gaib
Tak terlihat dan teraba
Rasa seolah nyata

Dua dunia
Dunia maya dan dunia nyata
Banyak kisah yang berakhir duka
Membuat kenangan bersimbah luka


PUISI DUNIA SI KECIL
Oleh: Melody Zifza

Seribu mungkin cukup
Nominal buat bocah
Beli apalah-apalah
Celotehlah ia

Lugu senyumnya tulus manis
Menyambar bekal, membawa tas
Jemari mungil mengukir
Langkah dimulai

Kelakarnya pada sesama
Tadi malam kemarin sore
Sarapan pagi
Bermain ceria

Tangis tawanya terdengar sungguh
Tiada dusta terlalu
Polosnya sampaikan ingin
Hendak seperti si anu, jika kelak sudah dewʌsa


TRAGEDI DUNIA
BY: Ukhty Lilik Yuliana

Kalau tiap hari
Di Las Vegas ratusan ribu orang berjʋdi
Amsterdam ribuan orang di dunia prostitʋsi
Columbia ribuan ton nark0ba diproduksi

Di Tokyo dibuat ratusan vidᥱo baru porn0grafi
Meksiko ratusan orang organ tubuhnya dicuri
India empatratus juta orang miskin di seluruh negeri
Afrika jutaan orang terkena AIDS yang tak terperi

Di Gaza Israel membantai anak-anak tanpa peduli
Indonesia berjama'ah orang korupsi
Maka bukan hanya para pelaku berdosa sendiri
Tetapi dampak semua mendapat dosa investasi

Dosa karena syari'at Allah tidak tegak di bumi
Kecuali yang sudah terlibat dakwah tanpa henti
Hingga terwujud khilafah ala minhajin nubuwah kembali


Demikianlah kumpulan puisi Dunia. Simak/baca juga puisi yang lain di blog ini, semoga menghibur dan bermanfaat. Sampai jumpa di artikel selanjutnya. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.