Skip to main content

Kumpulan Puisi Tentang Pujangga

Kumpulan Puisi Tentang Pujangga
Kumpulan puisi tentang pujangga. Sering kita mendengar atau membaca tentang kata kata pujangga, dan kata pujangga sering kkita jumpai seperti pujangga cinta romantis, pujangga malam, pujangga kesepian, pujangga lama dan lain lain sebagianya, jadi apa arti dari pujangga. berdasarkan kamus bahasa indonesia pujangga adalah pengarang hasil-hasil sastra, baik puisi maupun prosa atau seorang ahli pikir atu ahli sastra.

Berkaitan dengan kata tentang pujangga, dibawah ini, bebera kumpulan puisi tentang pujangga, adapun masing masing judul puisinya antara lain.
  1. Puisi sang pujangga
  2. Puisi pujanggaku
  3. Puisi pujangga cinta
  4. Puisi sang pujangga II
  5. Puisi pujangga senja
Salah satu penggalan bait dari kelima puisi tentang pujangga tersebut. "Telah kuputuskan utk menambatkan hatiku padamu Telah ku ikatkan sayangku padamu Apa aku bodoh mencintamu Sebegitu egoisnya hatimu, Aku bukan lebih sekedar membaca puisi, tapi ini tentang fakta dan opini". Selengkapnya dari bait ini, disimak saja kumpulan puisi tentang pujangga berikut ini.

PUISI SANG PUJANGGA

Cinta menawarkan begitu banyak rasa..
hingga banyak hati yang Luluh karnanya..
seruan melodinya begitu syahdu penuh maknah..
simbah air mata adalah pelengkapnya..

Cinta..
engkau begitu di puja..
tiada pernah habis seruan kata untuk melukiskan nya..

wahai sang pujangga..
teruslah mencipta bait tentangnya..
tarikan jemarimu dengan sebatang pena..
sampai Nanti..
kita kembali pada sang pemilik Cinta yang hakiki..
illahi Rabby..

BD:05/03/15


PUISI PUJANGGAKU

Wahai pujanggaku..
Telah kuputuskan utk menambatkan hatiku padamu
Telah ku ikatkan sayangku padamu

Apa aku bodoh mencintamu
Sebegitu egoisnya hatimu
Slalu merasa benar dan bijak

Tangisku tak berarti bagimu
Sakitku tak kau hiraukan
Wahai pujanggaku

Kau menyakitiku
Kau tak pernah pikirkan perasaanku
Wahai pujanggaku
Kata kata mu bagai pisau belati untukku


PUISI PUJANGGA CINTA

Lentera suci setia bersama,
terangi gelapnya dunia
berjalan bergandeng bersama rasa
nikmati indahnya alur berwarna,

Dentingan sang penghitung masa
terasa indah penuh makna
tajamnya kerikil menghadang jiwa
menghadang asa langkah bersama

Lewati masa beriring cinta
yakinlah hati tak pernah senja
untuk arungi ombak lautan
kita bersama bangun harapan.

‪#‎SF‬ (31-01-15)


Puisi Sang Pujangga

Kaulah Saudagar Kaya Kata
yang tak pernah habis dlm karya
rangkaian bait baitmu
buat ku tak berdaya
kau ajak aku mengikuti yang

kau mau...
Tiada bisa kumenolak
pasrah dalam ragu...
Tingginya imajinasimu
memabʋkanku..membiusku dalam hanyut...
Hanyut akan irama kata kata

Indahmu...
Wahai pujangga kuingin sepertimu...
Berkarya dengan semangat yg mengebu,


Puisi Pujangga Senja
Karya : Penyair Kecil

Dengar karyaku di sudut yang kemarin kau berhenti
Dan aku menemukan sisa-sisa yang tak dari biasanya
Dari segala arah menyudahi, tentang senja membuka malam sepi
Di ujung puisiku yang begitu terbuka di antara rumah mewah dan rakyat jelata

Pertunangan kini mulai
Sesautan daun, suara margasatwa mulai menakuti wajah siang
Untuk mengumpat sampai kapal-kapal menanggalkan pantai
Sementara aku begitu larut hingga layar kapal mulai memandang

Aku tak melepas ini sendiri
Di rumah mewah, rakyat jelata aku menyatu tentangnya
Saat pertunangan dua sisi yang berbeda
Aku bukan lebih sekedar membaca puisi, tapi ini tentang fakta dan opini

Tegal, 18 September 2015

Demikianlah kumpulan puisi tentang pujangga. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya yah... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya dengan label aneka puisi. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.