Skip to main content

Puisi Terima Kasih Telah Singgah Dihatiku

Puisi Terima Kasih Telah Singgah Dihatiku
Puisi terima kasih telah singgah dihatiku. Terima kasih dua kata tetapi satu makna. Terima berarti kita menerima sesuatu yang bernilai baik bagi kita. sebagai ungkapan rasa syukur kita kasih atau memberikan sesuatu terhadap orang yg telah memberi kita. bisa pula rasa syukur tersebut kita berikan pada orang lain.

Dengan mengucapkan terima- kasih dengan hati tulus disertai rasa atau ungkapan syukur akan berguna bagi perkembangan jiwa. Jiwa semakin peka serta berkembang. kebiasaan mengucapkan terima kasih dapat membuat jiwa mengembang atau berkembang. Jiwa yg semakin subur sebab selalu respon atau berapresiasi terhadap mereka yg sudah memberikan sesuatu membuat hati ceria.

Dengan cara sesederhana ini saja bisa membuahkan jiwa kita ceria, apalagi ketika dibarengi tindakan bisa melupakan serta memaafkan perbuatan jelek orang lain terhadap diri kita.itulah arti terimakasih asal selalu ikhlas dan tulus, mengucapkannya.

Berkaitan dengan kata terima kasih. yang biasa kita ucapkan di kehupan sehari- hari, berikut ini puisi dengan tema terima kasih, bagaimana puisinya silahkan disimak saja berikut ini.

PUISI TERIMAKASIH TELAH SINGGAH DIHATIKU
Oleh: Trianayana

Trimakasih tlah singgah dihatiku
Memberi detak jantungku irama tak tentu
Menyemai sebuah mimpi semalam
Yang akhirnya tak tumbuh sebab kemarau

Aku kan melupamu
Dan semua tentangmu
Karna kamu hanyalah seumpama rumput singgah dihatiku
Tlah kupapas habis hingga akarnya

Trimakasih tlah membuat crita indah dihatiku
Walau hanya seba'it kisahnya
Namun kini pergimu tlah menghapus smuanya
Dan tinggallah bayangan wajah yang tlah memudar dari benakku

Takdir kita tak satu
Hidup kita tak menyatu
Dirimu bahagialah disana
Dengan kisahmu yang baru
----

Demikianlah puisi trimakasih telah singgah di hatiku. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya yah... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya dengan label aneka puisi. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.