Skip to main content

Puisi Diam Seribu Kata

Puisi Diam Seribu Kata
Puisi diam seribu kata. Pngertian diama adalah ketika dalam keadaan tidak bergerak,tidak bersuara atau tak berbuat apa-apa. Kata diam memiliki arti dalam kelas verba atau kata kerja sehingga kata diam bisa juga menyatakan suatu tindakan, keberadaan, pengalaman, ataupun pengertian dinamis lainnya.

Berkaitan dengan kata diam, di bawah ini, dua puisi tentang diam, adapun masing masing masing judul puisinya antara lain.
  1. Puisi diam seribu kata
  2. Puisi diam
Salah satu penggalan bait dari kedua puisi tentang diam tersebut. "bungkam Meninggalkan sejuta tanya Sunyi datang Bergelayut digelapnya malam Redam seluruh ragam cerita siang Diri terhuyung ditikam keletihan, kelanaku dalam renungan Meranggas jiwaku bak terasing". Selengkapnya dari bait ini,disimak saja puisinya berikut ini.

PUISI DIAM SERIBU KATA

Keindahan rasaku
Teramat besar untukmu
Namun....
Kadang terabaikan oleh sikapmu

Kau selalu buat aku resah dan gelisah
Saat bibirmu sengaja terkunci
Diam seribu kata
Meninggalkan sejuta tanya

Kenapa dan mengapa ?
Mungkinkah kau telah bosan
Lalu sengaja meninggalkan
Tanpa memberi alasan

Andre sastro
Jkrt 160515

diam seribu kata


PUISI DIAM

Sunyi datang
Bergelayut digelapnya malam
Redam seluruh ragam cerita siang
Diri terhuyung ditikam keletihan

Dingin menusuk belulang
Langit murung dan menghitam
Cakrawala terisak menitikkan bulir bulir air
Lagu kehidupan......mengayun disudut atap

Tak ada ucapan dicelah bibir ini
Kelu...bagai ingin membisu...
Hanya menatap gulita dan tak ingin ada sinaran
Hati dirajam kepiluan yang dalam

Semakin jauh kelanaku dalam renungan
Meranggas jiwaku bak terasing
Kusadar aku terjebak dilamunan malam
Aku hanya ingin diam

Diamku tersentak jua
Aku sadar hidup adalah sebuah perang
Kita pasti menang bila membangun daya
Kuingin temukan makna di pasungan diamku malam ini....

Terdiam...
Menunggu fajar datang
Berharap esok
Asa indah memagut diri

-Trianayana-
Bengkulu,11/11/14

Demikianlah puisi diam seribu kata. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi tentang diam di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya yah... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya dengan label aneka puisi. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.