Skip to main content

Puisi Sunyi Berselimut Keheningan

Puisi Sunyi Berselimut Keheningan
Puisi sunyi berselimut keheningan Pengertian Sunyi adalah ketika keadaan dimana seseorang dalam keadaan sendiri, karena sunyi memiliki keterikatan dengan kesendirian, maka sunyi merupakan susana yang hening atau didalam keadaan sunyi senyap tanpa suara.

Keadaan diri yg sendiri dapat dipastikan akan merasakan sepi hati lalu mengundang datangnya sepi, Dan itulah realitas hidup yg akan dialami manusia. karena sunyi menunjuk pada perasaan hati sesorang, maka sunyi artinya seseorang yg bersedih karena dia mengalami sunyi sepi sendiri

Sunyi berselimut keheningan, satau dari tiga puisi di kesempatan ini, adapun masing masing judul puisinya antara lain.
  • Puisi sunyi berselimut keheningan
  • Puisi sunyi senyap
  • Puisi sunyi tanpamu disini
Salah satu penggalan bait dari ketiga puisi tersebut. "sunyi senyap hanya burung-burung denyutan bambu yang ku dengar apakah tak ada satupun suara manusia yang terselup". Selengkapnya dari bait ini, disimak saja puisi sunyi berikut ini.

Puisi Sunyi Berselimut Keheningan
Karya: -Bayu Adi Pratama

Tak ada yang menyaut tak ada yang menyapa..
yang ada hanyalah keheningan dan keheningan ..
ku buat keributan di pasar tak ada yang menoleh ..
tak ada yang peduli kepada ku..
mataharilah yang menyapa pagi ku ..
dan bulan lah yang dapat berdialog setiap malam tiba..
hanya burung-burung denyutan bambu yang ku dengar..
apakah tak ada satupun suara manusia yang terselup dalam telinga ..
biarlah dunia yang menutup mataku..
dan membuat dunia di dalam mimpi panjangku..
dan kata terakhir yang ku utarakan..
satu kata yang indah dan halus di dengar ALLAH.....
dan tersenyum menutup kebahagiaan ..


PUISI SUNYI SENYAP

Malam semakin sunyi
Hanya suara jangkrik yang menemani

Malam semakin senyap
Di sana ada sesosok yang tidur lelap

Malam semakin larut
Ada di sana angan dan.jiwa sedang kalut

Sunyi, senyap, dan larut
Tak menyurutkan akan benakku

Bagiku kau suatu teropong bintang
Menjadikan motivator dan lentera di masa sekarang dan yang akan datang


PUISI SUNYI TANPAMU DISINI

Kesunyian Menyelimuti
hingga tiba sang fajar menyelinapi ku disini masih sendiri
tanpamu yang biasa di hati yang telah terukir indah
dan terbingkai rapi bersamamu

Adakah di sana kau Rindukan ku
aku disini selalu merindukanmu
tak terbatas oleh Ruang dan waktu
dan adakah rindu ini masih mampu membelai bayangan indah mu disana
hingga ku mulai menitikkan butiran bening air mataku

Hari bulan tahun kini telah terganti
namun dirimu masih dihati
ku tau kau kini bukan milikku
tapi cintaku masih milikmu

Yang telah ku tata rapi dengan sayap-sayap cinta kita
namun sayap-sayap itu kini tak berarti
hingga tinggal kenangan-kenangan rindu bersamamu
kini ku bingkai indah kenangan itu
---------

Demikianlah Puisi sunyi berselimut keheningan Simak/baca juga puisi yang lain di blog ini, semoga puisi tentang sunyi diatas dapat menghibur dan bermanfaat. Sampai jumpa di artikel selanjutnya. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.