Skip to main content

Puisi Menyentuh Hati Tentang Ibu Tercinta Dan Tersayang

Puisi Menyentuh Hati Tentang Ibu Tercinta Dan Tersayang
Puisi menyentuh hati tentang ibu tercinta dan tersayang. Setelah beberapa puisi tentang ibu kita terbitkan seperti puisi pengorban seorang ibu, puisi pendek ibu dan yang lainnya kali ini puisi tentang ibu tercinta dan tersayang menyentuh hati. Sebagimana diketahui ibu adalah sosok yg selalu dikagumi. seorang ibu senantiasa berperan besar dalam perkembangan anak-anaknya. menjadi panutan bagi anak-anaknya, mengemban tugas serta tanggung jawab yg teramat besar demi memberikan yg terbaik bagi sang buah hati.

Ibu tak pernah meminta balasan atas pengorbanan yang dia lakukan bagi anaknya. seorang ibu hanya menginginkan hasil didikannya bisa berhasil sebagai orang yang baik. bergunak untuk keluarga orang dan orang banyak.

Ibu merupakan pahlawan bagi setiap anaknya. ibu yg telah mengandung serta melahirkan dengan susah payah, bahkan pempertaruhkan nyawa. yang konon ketika melahirkan, kaki ibu yg sebelah berada di dunia serta yang sebelahnya lagi berada di akhirat.

Begitupun saat anaknya terlahir di dunia ini, ibu selalu siap jadi orang yg akan membela anak-anaknya saat dalam keadaan terdesak serta dalam keadaan berbahaya. meskipun secara umum perempuan adalah makluk yang lemah akan tetapu ibu merupakan seorang pahlawan anak anaknya.

Puisi menyentuh hati tentang ibu tercinta dan sersayang yang mengharukan

Kata terima kasih harus selalu di ucapkan kepada ibu sebagai bentuk terima kasih anak kepada ibu tercinta. berkaitan tentang ibu, di bawah ini puisi ibu, yang diberi tema puisi menyentuh hati tentang ibu, adapan masing masing judul puisinya, antara lain.
  • Puisi ibu
  • Puisi jeritan hitam
  • Puisi berbakti padamu ibu
  • Puisi wanita itu ibuku
  • Puisi rindu dekapan ibu
  • Puisi ibu II
Kenam puis tersebut menceritak tentang ibu, bagaiman cerita dan makna di balik keenam bait bait puisi menyentuh hati tentang ibu, untuk lebih jelasnya silahkan disimak saja puisinya berikut ini.


PUISI IBU

Garis di wajahmu semakin padat
Tergores pahatan keringat
Mengalir terus hingga bak Tersayat
Jalani hidup dengan beban berat

Ajari aku maknai kehidupan
Dalam waktu berselimut bait bait harapan
Hingga kutau jalan kebenaran
Walau panas api halangi perjalanan

Hidup memang penuh cobaan
Kau yakinkan aku itu ujian
Karena kasih sayang Tuhan
Pada hambanya yang terus mohon perlindungan

Bagaikan anak bermain bola api
Jalani kehidupan penuh warna warni
Sepanjang Waktu tanpa henti
Hingga semua kembali pada Illahi

Ibu.....
Terimakasih ku tak kan berbatas waktu....
Takkan berbatas ruang .....
Ajari aku api kehidupan .....

Esti
3 September 2015 ·


Puisi Jeritan Hitam
karya:Ana Istiana

Ibu ragaku inginkan hangatmu.
Jiwaku rindukan pelukmu.
Ikhlasku coba melepasmu.
Meski tak mampu.

Cintamu takkan terbandingkan.
Aku rindu belai kasihmu ibu.
Hatiku yang tegar karena hadirmu.
Kini luluh dan mati.

Ibu,dengarlah rintihku.
Dengarlah senandung laraku.
Aku disini karenamu.
Biarkan mereka tau berharganya kau bagiku.

Untuk mamah disurga...
Dari sang Pemimpi...

12 Desember 2015


PUISI BERKAKTI PADAMU IBU
‎Rhe Rhe

Aku sadar ..
Bukan dari batu aku berasal
Rahimulah dari janin aku berkembang
Aku tau itu bu...

Engkau ibu...aku jga...
Apapun keluhmu saat aku hampir ada
Aku rasakan juga
Sungguh...aku pahami semua..

Aku tak kan berkata apa-apa
Karna satu kataku akan buat luka
Aku hanya bisa terima
Apa pun itu katakan saja..

Yang perlu Engkau tau...
Jika aku berpeluh - bukan berarti sengsara hidupku
Jika aku tak ber-make up dan bercat kuku
Bukan bukti menderita hidupku

Aku hanya ingin ada ...
Saat anak-anakku terjaga
Hadir memeluk ...
Saat mereka menangis dan merajuk

Ini semua adalah pilihan
Bisa saja aku lupakan daratan
Menyelam dan tenggelam
Dalam kemewahan yang tak halal
Apa itu bisa Engkau banggakan??

Pandanglah aku jika Engkau mau
Restui...jika kau sudi
Bila tidak...tak mengapa..
Namun tetaplah jadi jimatku...
Karna salah satu tujuan aku hidup

Berbakti padamu....
Ibu....


Puisi Wanita itu ibuku
‎Dhuhana R. Latiefa

Ketika aku menangis tangan lembutmu siap mengusap air mataku
Ketika aku jatuh tak punya arah selalu ada senyuman dan kata lembutmu untukku
Ketika aku bahagia kamu orang pertama yang sangat bahagia melebihi aku

Peluh keringat....
Segalanya telah engkau curahkan untukku
Segala yang terbaik telah engkau berikan untukku

Wanita yang sangat tanguh
Wanita yang sangat kuat
Wanita yang sangat terhormat dimataku
Wanita yang begitu sangat kucintai melebihi diriku sendiri
Wanita yang terbaik yang pernah kutemui
Wanita itu adalah ibuku


Puisi Rindu Dekapan Ibu
‎Kalila Thea

kesyukuran dalam ketiadaan
lantunan suaramu...
aku adalah ibumu
sesaat kenalimu ibu
sehayat tukaran nadiku
ciuman jiwa kudEkap erat
digulungan kanvas
merekah indah
antara harap dan nyata
jua keyakinan yang tak terbeli
disetiap bisikan kerinduan
sayangkan ibu? ...tanyamu
jawaban bisikan kelahiran
aku menyintai penghargaanmu
disetiap keluhuran doaku


PUISI IBU
‎Bhanu Arsyadisyo

Kaki ini terasa kaku
Lelah berjalan tak kenal waktu
Menyusuri sepanjang jalan
Demi masa depan

Kakiku mulai terasa lusu
Seakan mentari terus mencumbu
Meretakkan semua pori-pori
Melukiskan indahnya hari

Tapi aku mulai cemburu
Surga hanya ditelapakmu
Telapak kaki seorang ibu
Ibu yang selalu membimbingku

Maafkan aku anakmu ibu
Aku ingin selalu berbakti kepadamu

21 April 2017
---------

Demikianlah puisi menyentuh hati tentang ibu tercinta dan tersayang. simak. baca juga puisi ibu yang lain di blog ini, semoga puisi tentang ibu di atas dapat menghibur dan bermanfaat, terima kasih sudam menyiamak membaca puisi ibu yang kita update kali semoga bermanfaat.