Puisi Kebencian Topeng Cinta
Tuesday, February 09, 2016
Puisi kebencian topeng cinta. Pengertian Kebencian ialah emosi yg sangat kuat serta melambangkan ketidaksukaan, permusuhan, atau antipati untuk seseorang, sebuah hal, barang, atau kenyataan. Hal ini juga merupakan sebuah keinginan buat, menghindari, menghancurkan atau menghilangkannya.
Kadangkala kebencian di deskripsikan sebagai lawan daripada cinta atau persahabatan akan tetapi banyak orang yg menganggap bahwa lawan daripada cinta ialah ketidakpedulian. bgaimana dengan topeng cinta.
Topeng cinta adalah seseorang yang memanfaatkan sesuatu dalam cinya yg hanya menguntungkan dirinya sendiri , terkadang hanya buat menutupi kebohongan serta kebobrokan yg dilakukannya serta membuat terlena pasangannya.
Seseorang yng memakai topeng cinta dia berharap selalu mendapatkan kepercayaan dari pasangannya. untuk mentupi kebohongannya, jadi topeng cinta dapat di katakan senja seseorang menjalankan aksi selingkuh.Orang yg sibuk menciptakan topeng akan selalu dijajah topengnya sendiri. Orang yang menciptakan pribadi tak gentar kehilangan topeng. (Abdullah Gymnastiar)
Bila ingin menilai seseorang, jangan nilai dia dari bagaimana dia berinteraksi dengan kita, sebab itu bisa saja tertutup topeng. akan tetapi nilai dia dari bagaimana orang itu berinteraksi dengan orang-orang yg dia sayang. (Adhitya Mulya)
Begitulah sekilas tentang kebencian dan topeng cinta, di bawah ini puisi berformat puisi patidusa dengan judul puisi kebencian dirangkai denagn kata puisi topeng cinta.
Puisi Kebencian Topeng Cinta
Nah bagaimana cerita puisi kebencian dan makna kata kata cinta dalam bait puisi yang dipublikasikan puisi dan kata bijak, untuk lebih jelasnya tentang puisi cinta silahkan disimak saja puisinya berikut ini.
PUISI KEBENCIAN TOPENG CINTA
Karya : Erti Estiwati
Murni
Cinta sejati
Ternyata tameng diri
Pondasi satu tujuan pasti
Asmara terbungkus cinta buaya
Berbunga penuh dusta
Berbuah tanya
Tersita
Ciiihhhh...!!
Mulut berbuih
Ujung hati beralih
Darah hitam mengalir perih
Cinta berubah warna murka
Jijik seketika menyapa
Menghantam dada
Nista
Masih
Bersilat lidah
Meraja tanpa bersalah
Bualan hanya sumpah serapah
Sirnakan rautmu dari kehidupan
Enyahlah dari pandangan
Menggelar kebodohan
Kehitaman
Muak
Citra terkuak
Kobaran api membiak
Kebencian kini beranak pinak
Esti
Praya : 09~02~2016
Demikianlah puisi kebencian topeng cinta Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya yah... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya dengan label puisi patidusa. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.