Skip to main content

Puisi Air Mata Kita

Puisi Air Mata Kita
Puisi Air mata kita. Pengertian air mata adalah kelenjar yang diproduksi oleh proses lakrimasi untuk membersihkan dan melumasi mata. Apa itu lakramasi, lakramasi adalah proses alami dalam mata yg membentuk air mata. proses ini berlangsung pada kelenjar air mata atau lacrima gland yg terletak di bagian atas mata kita. Air mata terkadang menjadi dua tanda, tanda yang satunya adalah air mata kebahagian dan yang kedua merupakan air mata kesedihan, yang kadang dialami dalam hidup yang kita jalani, dari rupa rupa permasalah hidup kita.
Puisi Air Mata Kita

Dan umumnya air mata banyak mengandung kesedihan, namun tak dapat juga di pungkiri air mata kebahagian sering juga menetesa karena merasa bahagia dengan pencapaian sesutu yang diingin, tlalu bagai mana, makna puisi air mata kita, untuk lebih jelanya selangkapnya silahkan disimak  saja puisinya berikut ini.

Puisi Biarkan Air Mata Mengalir

Biarkan air mata kita mengalir
Menyesali segala dosa
Dari pada tertawa tanpa mengira masa ...

Biarkan air mata kita mengalir ketika kita bertaubat
Dari pada gk sempat karena telambat

Biarkan air mata kita mengalir karena syukur
Dari pada terus terluka dlm kufur

Biarkan lah air mata kita mengalir karena rindu takut neraka
Dari pada terus menjadi hamba allah yang durharka

Biarkan air mata ini mengalir karena rindu surga
Dari pada terpesona dengan dunia hingga diri tiada harga .


Puisi Air Mata Kita

Tukang sayur mengukur
Dagangannya yang tersungkur
Sebab kini harganya termashur
Cabe, pete, kacang dan bawang serasa terbang
Tak tersentuh tangan-tangan
Yang dengan bengisnya menyeret takdir
Yang masih miris

Tukang cuci perih
Kulit tangannya terkelupas mimpi
UMR yang dicumbunya
Mati setel@njangnya

Pembantu rumah tangga
Merana, betapa tidak
Demi rupiah saja
Mereka tinggalkan anaknya
Yang masih bertanya
Apa mama sudah tak cinta
Atau mama tak mengenal lagi warnanya ?!
Bisik mereka direngek pelukan neneknya
Mereka biarkan suaminya kedinginan pada tepian senja
Rindu sang suami dibenturkan pada karang,
Lebur!
Di negeri seberang bunga-bunga gugur
Sedang surga dipangkuan pertiwi menjadi lacur!

Atau kan kau lihat mata istriku
Yang di sekeliling kelopaknya biru
Sebab untuk nyenyak dan bermimpi saja
Istriku pasrah dalam doa
Yang semakin malam khusyuknya seperti menggugat Sang Pencipta
Sebab aku
Dan kantong bajuku
Hanya ku isi cinta dan rindu

Airmataku, airmata istriku
Dan airmata di sekelilingku
Hanyut
Pada cara pandang yang sama
Tetapi berbeda
Berbeda tapi juga kadang-kadang sama
Airmata api
Dari balik api yang menangisi hari

BKA
Batavia, 240316

Demikianlah puisi air mata kita. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya, bila menurut anda menarik... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya dengan label suara anak negeri. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.