Skip to main content

Kumpulan Contoh Puisi Tumbuh Dan Tanaman (Tunas Bawang)

Kumpulan Contoh Puisi Tumbuh  Dan Tanaman (Tunas Bawang)

Contoh puisi tumbuh dan tanam | puisi tunas bawang. Bawang merupakan istilah yang umum bagi sekelompok tumbuhan penting bagi manusia termasuk dalam genus Allium.

Umbi, daun, atau bunga bawang dimanfaatkan sebagai sayuran atau sebagai rempahrempah, tergantung bagaimana manusia memandangnya. bagain dari tanaman bayang inilah puisi tumbuh tumbuhan dan tanaman yang di terbitkan untuk kali ini

Dan tunas bawah adalah sah satu judul puisi tumbuhan dan puisi tentang tanaman atau puisi alam yang diterbitkan blog puisi dan kata bijak di kesempatan ini,

Kumpulan Contoh Puisi Tumbuh Dan Tanaman

Bagaimana kata puisi tentang tanaman dan puisi tentang tumbuhan yang dipublikasikan ini, untuk lebih jelasnya bagaimana arti dan makna di balik rangkaian baitnya silahkan disimak saja puisi-puisinya berikut ini.

PUISI TUNAS BAWANGKarya: Dono Pratomo

Tak ada tanaman yang menentramkan
Kecuali bermula dari tunas mungil yang ceria
Menyenangkan bagi dunia yang memandang
Tak terkecuali para penanam yang mulia

Ketika mengupas bawang
Menangis memang
Air mata mengambang
Diiringi pilek berlinang

Katanya cukup untuk sekali
Tak mau mengupas bawang lagi
Tapi masakan tak sedap tanpa ini
Hambar bumbu berjalan sendiri

Kecil mudah diiris lezat aromanya
Berlapis rasa siung umbinya
Mensejahterakan yang menanamnya
Dinantikan oleh yang menikmatinya

Tunas umbi lapis tercinta
Bijaksana bercerita pada saudara
Jangan lelah menanam bawang
Jujur sabar lapang melagukan riang

(@Ladang Bawang, Mei 2016)


Puisi Tumbuhan Tumbuhanoleh Novia Marviani

Angin berhembus meniup pepohonan
Cahaya yang terang menghiasi pemandangan
Bagaikan oksigen yang di perlukan
Kau begitu elok wahai tumbuhan

Sehelai daun darimu amatlah berharga
Bagi indahnya hidup manusia
Kau hiasi alam ini
Dengan hijaunya daunmu

Engkau sejukan hutan
Kau damaikan kota
Kau indahkan pegunungan
Tanpa sedikitpun kau bergurau

Disaat hasratmu kelelahan
Kau gugurkan daunmu
Terpancar sunyinya kekosongan
Menandakan semangat yang hilang


Puisi Tanaman yang Indaholeh: NN

Tanaman....
Engkau bagaikan embun penyejuk hati...
Engkau bagaikan permata emas...
Yang memberikan kami kehidupan...

Tanaman...
Engkau bagaikan bulan purnama...
Yang manfaatnya slalu ingin kurasakan sendiri...

Tanaman...
Engkau memberikan banyak manfaatnya..
Yang tak bisa ku balas..

Tanaman...
Saat Engkau mekar,...
Wangi Mu...
Merasuk kedalam jiwa...

Yang membuat Ku...
Menari dalam bayangan diriku sendiri...
Yang membuat Ku menjadi...
Hidup dalam ketenangan...

Terima kasih tanaman.....


Demikianlah puisi tunas bayang. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya, bila menurut anda menarik... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.