Kumpulan Puisi Pulang Kampung
Friday, May 20, 2016
Kumpulan puisi pulang kampung. Pulang kampung atau mudik merupakan terdisi dindonesia yang biasa dilakukan setahun sekali, yaitu ketika akan menjelang hari raya. orang yang dari kampung menetap di kota biasa akan pulang kampung untuk merayakan hari raya bersama keluarga besar,
Berkaitan dengan pulang kampung puisi-puisi yang diupdate untuk kali ini merupakan kumpulan puisi pulang kampung, yang tentunya menceritakan tentang kata kata pulang kampung dalam bentuk bait bait puisi tentunya.
Ada tiga puisi pulang kampung yang diceritakan dalam puisi tema halaman kumpulan puisi pulang kampung yang bisa menjadi contoh puisi untuk pembaca
Kumpulan Puisi Pulang Kampung
Bagaimana cerita pulang kampung dan kata kata puisi kampung atau yang biasa di sebut mudik dalam puisi-puisi ini, untuk lebih jelasnya disimak saja puisinya berikut ini.
Puisi Pulang Kampung
By.DewyRose.
Risau, gundah gulana rasa di jiwa
Lara meratapi hati
Kala kabar datang memghampiri
Teringat seraut wajah teduh
Senyumnya yang menghangatkan jiwaku
Diantara keriput kulit wajahmu
Bapak
Lelaki perkasa yang paling aku cinta
Sosok mulia yang mulai menua
Semakin sayang aku padamu
Bapak
Tunggu aku di rumah
Dalam perjalanan pulang kampung
Doakan aku selamat dalam perjalanan
Biarkan hadirku sebagai 0bat sakitmu
Semoga Allah memberikan kesembuhan
Aamiin Allahumma Aamiin
Bapak
Aku rindu padamu
Bkz, 20.05.16
17:13
PUISI PULANG KAMPUNG
Oleh: Didik Agus W
Setelah 22 tahun
Aku melawan rindu
Kini kuberanikan diri
Menembus semak
Menyeberangi sungai
Mendaki bukit
Menuruni lembah
Akan tetapi
Barisan ilalang ini
Bagai pedang
Terhunus telaŹjang
Kerap merajam segenap badan
Bulir bulir padi ini
Bagai lancip belati
Perih menusuk ke uluhati
Rerumputan ini
Bagai serpihan kaca
Tajam melukai kaki
Setelah 22 tahun
Semak ini
Sungai ini
Bukit ini
Lembah ini
Tak lagi kukenali
Bahkan halaman rumahku sendiri
Selama 22 tahun
Kemana saja aku pergi.
PUISI PULANG KAMPUNG
Oleh: Safri Naldi
Waktu yang terpakai sudah selesai
Perjalanan panjang ini pun usai
Langkah kaki telah sampai
Pulang ke kampung halaman
Hitam putih warna-warni perbekalan
Meniti langkah sendirian
Alamat tertuju telah di depan mata
Tertera hanya satu nama
Terpajang nisan di atas pusara
Memasuki rumah menanti tanya
Amal ibadah penjawab segalanya
Bekal yang terkumpul selama perantauan kita
Sudahkah kita siapkan segalanya?
Demikianlahkumpulan puisi pulang kampung. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya, bila menurut anda menarik...
Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.