Puisi Menghapus Jejak | Puisi Perpisahan Cinta yang Paling Indah
Tuesday, December 27, 2016
Puisi dan kata bijak. Puisi menghapus jejak. Pengertian dari kata menghapus adalah menghilangkan atau meniadakan agar tak terlihat lagi.
Dan biasanya yang di hapus adalah sesuatu hal yang sudah tak di butuhkan, atau karena sudah bosan dan ingin mengganti yang baru untuk mencari suasana yang lain atau beda dari sebelumnya.
Sedangkan jejak adalah bekas langkah, atau bekas sesuatu hal yang telah berpindah tempat ke tempat yang lain, hingga meninggal jejak atau bekas, dan pengertian bekas adalah sesuatu yang menunjukkan adanya perbuatan dan sebagainya yang telah dilakukan. Begitulah kira-kira pengertian menghapus dan kata jejak.
Jadi menghapus jejak, dapat di simpul dalam bait puisi cinta yang dipublikasikan blog puisi dan kata bijak adalah berusaha melupakan jejak kasih /kekasih yang pernah tercipta, diantara dua insan yang memadu kasih, tetapi karena suatu hal maka harus melupakan.
Dan berikut ini adalah masing masing judul puisi perpisahan cinta yang diterbitkan puisi dan kata bijak diantaranya:
- Puisi lembaran penghujung
- Puisi menghapus jejak
Salah satu bait puisi perpisahan cinta. "Lembaran penghujung terlipat buram dan semu lusuh oleh gerimis yang merinai di sukmamu Tegar itu memenuhi ikhlasmu, Kuakui ketidak berdayaanku selalu membenalu di setiap gerak gerikku mengikuti irama jantung yang berdetak".
Puisi Perpisahan Cinta
Bagaimana cerita puisi cinta dalam bait bait puisi perpisahan cinta yang dipublikasikan puisi dan kata bijak.
Untuk lebih jelasnya tentang kata kata perpisahan cinta dalam bentuk bait bait puisi cinta disimak saja puisi-puisinya berikut ini.
PUISI LEMBARAN PENGHUJUNG
Karya : Srie Astuty Asdi
Kepada engkau, lembaran senja itu menjingga
Nan tiada kukisahkan pada nirwana
Jua tak kupaparkan di cagar cakrawala
Kau digariskan dari tanah alami
Tumbuh tuk meng0bati luka hati
Dan tiada jua diri merupa indahnya diksi
Dikaulah diari-diari di lembar senja itu
Mewujud puisi-puisi cinta yang satu
Yang tiada sanggup termiliki nyata
Jua tiada kan hinggap di beranda raga
Kau adalah aksara di lembar penghujungku
Kertas nan terlipat buram dan semu
Lusuh oleh gerimis yang merinai di sukmamu
Tegar itu memenuhi ikhlasmu
Lembaran penghujung ...
Perjumpaan berdua di jingga
Yang akan pertama kumulakan
Kemilau Mata Bening
Makassar 12 Desember 2016
PUISI MENGHAPUS JEJAK
Karya: Ijoel Anderline
Meskipun telah jauh diri melangkah
Jejak kisah lalu kerap membayang
Bergelayut membuat hati gelisah
Kuakui kepingan cerita pernah tercipta
Mengeja perjalan, membuat hasrat membiru
Menghiasi hidup yang di arungi bersama
Masih membekas, tertera di dinding hati
Tersusun menjadi sebuah memori terpendam
Berbait kenyataan, aksara cinta telah usai
Masa berganti musim pun berlalu
Takdir mengggariskan benang kenangan
Terukir indah di dalam relung kalbu
Kuakui ketidak berdayaanku menghapus jejak
Selalu membenalu di setiap gerak gerikku
Mengikuti irama jantung yang berdetak
Kusadari mimpi pernah tercipta menghiasi langit jiwa
Telah berlalu pergi, menjadi sebuah cerita semu
Akan hilang seiring bertambahnya kematangan jiwa
Anderline
Balikpapan, 10 Desember 2016
Demikianlah puisi menghapus jejak. Simak/baca juga puisi yang lain di blog ini, semoga menghibur dan bermanfaat. Sampai jumpa di artikel selanjutnya. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.