Puisi Luka Hati yang Mendalam Tentang Sakit Hati yg Terluka
Saturday, April 15, 2017
Kumpulan Puisi luka hati yang mendalam, Tentang Sakit Hati yg Terluka. Perasaan sakit dan kecewa memang sangat lah menyakitkan, Sebagaimana luka hati artinya sesuatu yg susah diantisipasi serta merupakan pengaruh alamiah dari dampak tak bisanya mengontrol perasaan.
Kondisi seperti ini umumnya timbul ketika seorang yang disayang pergi tanpa kita dikehendaki tentang hal inilah yang dikisah dalam bait puisi untuk hati yg terluka.
Nah bagi pembaca yang mengalami hal seperti ini dan tak bisa move on, blog puisi dan kata bijak mempublikasikan puisi cinta sedih tentang luka hati atau puisi hati yang terluka yang dirangkai dengan kata kata puisi patah hati.
Yang mana hati yg terluka bukan saja terjadi karena soal asmara namun juga biasa terjadi ketika impian atau keinginan, tak menjadi kenyataan atau seperti yang diinginkan.
Didalam soal asmara luka hati yang mendalam biasanya sangat sering di jumpai dalam kehidupan sehari hari ketika sesorang patah hati karena cinta bertepuk sebelah tangan, kondisi seperti ini dapat di pastikan sakit hati dan kecewa imbasnya sehingga puisi hati yang terluka jadi pelarian menghibur hati yang kecewa.
Timbulnya luka hati seseorang dapat diartikan menjadi indikasi bahwa seseorang tersebut memiliki ketulusan hati pada sesuatu hal yang dia miliki ataupun dijalani. maka ketika dia kecewa, itulah mengapa luka hati atau sakit hati yang mendalam dirasakan.
Di kehidupan sehari- hari luka hati dapat terjadi dikarenakan hubungan kasih sayang, pekerjaan atau ketika mempelajari sesuatu hal yang baru, atau karena segala aktivitas didalam memperbaiki diri sendiri namun kenyataan tak seprti yang di harapkan.
Ketika mengalami luka hati atau sakit hati aktivitas psikologis dalam kondisi ketidakberdayaan karena adanya cinta serta kasih sayang.
Maka muncullah kepedihan mengisi ruang memori dalam benak, dan mengalami luka hati patah hati atau pun sakit hati, maka dibutuhkan suatu kesabaran dan waktu untuk mengobÊŒtinya, dan salah satu cara untuk menghibur diri adalah menulis puisi hati yang terluka atau membaca rangkaian kata kata puisi hati yg terluka.
Luka hati biasanya berkaitan tentang rasa dan perasaan, yang ketika dialami seorang yang terluka hatinya umumnya akan merasakan kecewa lalu patah hati, seperti yang dijelaskan puisi tentang hati yang terluka.
Meskipun luka hati yang dialami seseorang bukan suatu luka fisik yang mengores tubuh seperti luka pada umumnya, akan tetapi ketika seseorang hatinya terluka akan mengalami dampak pada aktivitas sehari hari.
Berkaitan dengan kata kata luka hati atau hati yang terluka, berikut ini adalah kumpulan puisi luka atau puisi hati yang terluka, yang diantaranya terdapat puisi patah hati menceritakan tentang kata luka hati mendalam .
Adapun masing masing judul puisi cinta sedih yang diterbitkan dalam bentuk puisi pendek luka hati atau puisi singkat tentang luka hati diterbitkan puisibijak.com antara lain:
- Puisi luka berbisik
- Puisi perpisahan
- Puisi jera
- Puisi jejak rasa
- Puisi lentera
- Puisi lelaki sunyi
- Puisi mentari
- Puisi biruku
- Puisi jangan takut
- Puisi luka biru
Sepuluh judul puisi hati yg terluka atau puisi cinta sedih dan beberapa puisi patah hati dalam kumpulan puisi luka hati yang mendalam, dirangkai dari kata kata puisi tentang hati dan perasaan.
Kumpulan puisi tentang sakit hati |Puisi luka hati yang mendalam
Apakah anda terluka hatinya, 😄sabar dan perlahanlah melupakan yang membuat anda sakit hati atau patah hati adalah salah satu cara untuk move on dan puisi untuk hati yang terluka ini semoga dapat menghibur perasaan sedih anda
Seiring berjalannya waktu luka hati atau sedih patah hati tersebut akan hilang dengan sendirinya.
Yuk kita simak saja puisi tentang cerita luka hati mendalam atau puisi hati yang terluka dalam bentuk puisi tentang luka berikut ini.
Puisi Luka Berbisik
Nana Z Nasution
Ketika rindu membelah sukma
Pilu menari di sudut jiwa
Ketika musim merangkak pergi
Luka menetap di relung hati enggan berpindah
Hari silih berganti
Kenapa luka di hati tak jua pergi
Mengusik rasa....
Menyentuh jiwa
Skw 15417
Baca juga: Contoh puisi naratif hati yg terluka
Puisi Perpisahan
Ibnu
Andai hatiku setegar batu karang di dasar laut
Mungkin perpisahan tidak harus terjadi
Tapi itu yang terbaik untuk kita
Terus terang pertemuan pun kita hindari
Kita harus berpisah
Cinta yang kau berikan tanpa kasih dan sayang
Cinta yang kau bisikan hanya menguak tabir derita
Yang tersimpan
Yang kualami
Kau hadir dihatiku
Hanya untuk menoreh luka yang terluka
Namun perpisahan bukan berarti putusnya tali persahabatan
PUISI JERA
Dina Laras
Tak selamanya semua akan sama
Tak selamanya semua akan berbeda
Seakan terkadang hancur
Hancur,dalam gumpalan ait mata
Seakan jatuh dalam lautan luka
Mengap tak kau berikan bisa
Yang dapat kau gunakan tuk hilangkanku
Kenapa,harus rasakan sakit tak berujung
Di sinikah tempatku,
Dimana aku selalu kau sia -siakan
Apakah takkan ada tempat lain tuk kutuju,,
Puisi Jejak Rasa
Pagi berselimut kabut
Tiada hangat mentari
Embun terdiam di atas dedaunan
Seolah mengerti akan luka
Setetes beningnya mengisyaratkan keteduhan
Bergerak jatuh menyentuh tanah
Hilang terhisab bumi
Jejak rasa tertinggal perih.
#Nai
Bdg, 110417
Puisi Lentera
karya Ana istiana
Merah menyala api
Hambar rasanya air
keras raga sang batu
bersama kita berlalu
Memori tentang kita
tertidur dalam luka
berselimutkan cinta
beralaskan cerita
kiniku dan cerita
melangkah hanya berdua
tanpamu sang cahaya
temaniku dalam hampa
Kemarilah lentera
sahabat dalam nyata
bagai fatamorgana
kau hilang Dan sirna
Metro,Lampung 23 Mei 2016
PUISI LELAKI SUNYI
Khalis Bayu Kelana
Sekian musim dia mencʋmbui sunyi
Tangisnya merobek nurani, iris
segala nadi. "Pergi" usir wanitanya.
Sebilah kata yang runcing keluar
dari bibir yang terpuja, meluka
nala, mencedera jiwa.
Lelaki sunyi membujuk tangis
tanpa suara Mengelus luka di bingkai dada.
@Borneo 6-4-17
Puisi Mentari
Topan Badai
Aku tidak pernah percaya cinta
pada pandangan pertama
sampai aku sendiri mengalaminya.
Tak peduli apakah ini luka atau bahagia
Biar kamu tahu
Rasa sedang tidak bisa berkompromi
Dan tertawalah
Pelangi melengkungkan garis warna
Yang mana warnamu?
Semoga aku
Karena mencintai adalah pilihan
Puisi Biruku
Fani Linktimur
Aku si pengecut yang bimbang
Berpura-pura menghilang
Berharap engkau meradang
Bukan sanggahan bukan pula garang
Engkau pendam dalam cawan
Dan tersimpan di atas goresan
Kita sama, berpura-pura untuk hati
Menjaga lisan yang terpatri
Luka ini akan menjadi lukisan yang dinanti
Fani Linktimur.313
Puisi Jangan Takut
Oleh : Cahyoo Ady Wibowo
Jarak yang terbentang antara kita
Bukanlah hal yang harus kau khawatirkan
Tapi jarak antara hati kitalah
Yang harus selalu engkau khawatirkan
Jika engkau mengijinkan
Akan kubawa hatimu dan akan kusimpan dalam kalbu
Atau jika engkau mau
Akan kuberikan hati ini untuk engkau miliki
Sayangku..
Pandanglah apa yang ada di depanmu
Jangan Pernah....
Engkau menoleh kebelakang
Karna aku akan selalu menjagamu
Karna aku akan selalu mengawasimu
Janganlah takut.
Karna aku akan selalu ada di belakang untukmu
Aku tau luka akan selalu membekas
Akan menggores untuk waktu yang lama
Pandanglah mataku tetap bersama
Dan Kita akan lalui semua yang terjadi
Apapun yang terjadi
PUISI LUKA BIRU
Karya MS Sang Muham
Haruskah tetap menunggu
pada lajur terlÊŒrang rindu
bimbang meliliti waktu
Tiap persimpangan hidangkan ragu
henti atau terus melaju
sedangkan arah tak tentu
Ternyata tak seindah lagu
melantunkan nada kalbu
ketika ritme tak lagi syahdu
kerap goreskan luka biru
nurani kaku
#Billymoonistanaku, Seninsiang, Juni 19-2017 = 12:52 wib
Baca juga: Kumpulan Puisi Patah Hati Menyedihkan Karena Cinta
Demikianlah puisi tentang luka hati yang mendalam atau puisi hati yang terluka. Simak/baca juga puisi cinta sedih yang lain di halaman lain blog puisi dan kata bijak, semoga puisi pendek tentang luka hati diatas dapat, menghibur dan bermanfaat.
Sampai jumpa di artikel puisi hati yg terluka selanjutnya. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi sedih yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.