Puisi Tingkap Merapuh | Kumpulan Puisi Ms Sang Muham
Friday, May 26, 2017
Puisi tingkap merapuh. Apa bila diartikan kata perkata dari dua kata judul utama puisi ini, maka, pengertian tingkap menurut kamus bahasa Idonesia, artinya jendela di atap (di dinding dan sebagainya);
Ada bermaca macam rupa dan namanya atau salah satu jendela yang teletetak di atap atau di dinding pada sebuah rumah yg memiliki banyak nama.
Sedangkan pengertian merapuh, merapuh asal dari kata dasar rapuh yang berarti sudah lemah, rusak atau sudah tak kuat lagi. dalam hal ini menyakut bayak hal, tergantung kata merapuh dikombinasiakan dengan kata yang lain,
Namun sesungguhnya kata merapuh di dalam kamus bahasa indonesia tak ada, yang ada kata merapuhkan yang artinya menyababkan rapuh.
Namun itulah sebuah puisi, banyak mengunakan kata kiasan untuk mendeskripsikan inpirasi yang di peroleh penulisnya.
Tingkap merapuh adalah salah satau dari dari empat puisi yang dipublikasikan blog puisi dan kata bijak.
Dan berikut ini adalah daftar judul kumpulan puisi yang diterbitkan puisibijak.com antara lain:
- Puisi kanvas usang
- Puisi tingkap merapuh
- Puisi sabdo wong seberang
- Puisi aku setuju
Kempat puisi ini adalah karya puisi dari Ms Sang Muham puisinya pun banyak tena lainnya halaman blog puisi dan kata bijak.
Puisi Tingkap Merapuh | Kumpulan Puisi Ms Sang Muham
Bagaimana cerita dan makna dari keempat puisi karya Ms Sang Muham dan pubikasikan puisi dan kata bijak.
Untuk lebih jelasnya silahkan disimak saja puisi-puisinya berikut ini.
PUISI TINGKAP MERAPUH
Karya MS Sang Muham
Bila tingkap merapuh
hati pun gaduh
tanpa suluh
Kupegang erat kodrat
meski waktu berkarat
yakinkan jiwa raga kuat
Malam tirai lelah
kubenamkan segala susah pun sesah
jalan nasib payah
tak boleh menyerah
esok pasti cerah
Duh Gusti Pangeran Welas asih
kuat mampukan diri karsa nan gigih
#Billymoonistanaku, Seninmalam, Mei 08 - 2017 = 20:50 wib
PUISI KANVAS USANG
Karya MS Sang Muham
Menatap di ujung mata terpejam
mengguncang jiwa lahirkan rindu
kenangkan silam terbilang
Kecamuk mencekam merajam
perih merambat di tingkap hati
silluit hitam selintas malam pernah singgah
di lembah sunyi
lubuk sukma
Buru-buru kutepis rasa
supaya tak nyalakan nestapa
sebab jalan terbentang sungguh terlĘŚrang
pada hikmat yang kubangun
di putihnya asa
Apapun itu faktanya langkah pernah seirama
terlukis nostalgia hitam
kini kanvas terlupakan
lantaran goda tak terelakkan
#Billymoonistanaku, Kamis-waisak, Mei 11 - 2017 = 10:01 wib
PUISI SABDA WONG SEBERANG
Karya MS Sang Muham
Rentan jiwa
dahaga telah tiba di puncak
kering paling kering
pasti ada jalan
di balik rangkaian kusut neraca
meminta dengan nista
dahaga terlampau dahaga
berilah belas kasih
hati akan membatu
sepahit empedu
sungguh telah di ujung titik kritis
kirimlah setetes air penyambung nyawa
sebelum diri berbalik arah
dengarlah ratap ini
sabda wong seberang
#Billymoonistanaku, Minggumalam, Mei 21 - 2017 = 21:21 wib
PUISI AKU SETUJU
Karya MS Sang Muham
Aku setuju
mari mewujudkan kata dalam fakta
jangan melenakan raga di batas harap tak nyata
kelak kata kehilangan magna
dengan apa mesti kita cerna
Aku setuju
kalimat adalah barisan kata kata
bahkan mantera pun cuma induk kata
layak di jaga serupa sabda panditha
sebab kata adalah sayap ke nirwana
Aku setuju
menata silam di pustaka kalam
lalu memulai langkah dari sudut tanpa prasangka
meski kunci di tangan kita
tapi pintu di jaga kejujuran yang sejujurnya
Aku setuju
pada persetujuan yang di setujui
#Billymoonistanaku, Sabtusiang, Mei 13 - 2017 = 11:33 wib
Demikianlah puisi tingkap merapuh, berserta judul puisi yang lainnya, Simak/baca juga puisi dihalaman selanjutnya di blog ini, semoga diatas dapat menghibur dan bermanfaat. Sampai jumpa di artikel selanjutnya. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.