#Kumpulan Puisi Motivasi Terbaik Tentang Kehidupan
Monday, March 12, 2018
Kumpulan puisi motivasi terbaik tentang kehidupan. Pembaca yang baik, setiap dari kita pasti mempunyai harapan dan motivasi hidup sukses.
Namun untuk menggapai kesuksesan dalam hidup terkadang kita merasa sulit karena terkendala berbagai hal dan kurang bersemangat.
Sehingga kita memerlukan kata kata motivasi penyemangat sebagai inpirasi dan motivasi untuk membangkitkan gairah menjalani hidup dan kehidupan.
Agar semangat baru dan motivasi kerja bangkit untuk mengejar harapan dan impian yang diimpikan.
Sebagaimana diketahui motivasi adalah dorongan yang berasal dari dalam hati atau suatu kehendak yang membuat seseorang tergerak hatinya untuk melakukan suatu perbuatan agar dapat mencapai tujuan yang dinginkan.
Motivasi juga biasa disebut sebagai pembangkit semangat baru dalam beraktivitas untuk mencapai tujuan.
Dan puisi motivasi tentang kehidupan yang dipublikasikan puisi dan kata bijak di kesempatan ini adalah contoh puisi motivasi diri dan puisi perjuangan hidup.
Puisi - puisi motivasi ini berkisah dan bercerita tentang hal-hal yang biasa di alami atau puisi dilakukan dalam kehidupan sehari- hari.
Adapun masing-masing judul puisi dengan dengan tema puisi motivasi terbaik tentang kehidupan diterbitkan puisibijak.com antara lain:
Sembilan coontoh puisi motivasi diri yang dapat menjadi sumber inpirasi untuk menulis puisi tentang motivasi atau renungan puisi kehidupan yang dapat menginpirasi dan memotivasi hidup dan kehidupan yang di jalani.
Kumpulan Puisi Motivasi Terbaik Tentang Kehidupan
Puisi motivasi adalah rangkaian kata-kata semangat baru yang dirangkai dengan kata inpirasi dan kata-kata motivasi sukses, yang bertujuan untuk mengingatkan bahwa kehidupan yang di jalani bukan lah perkara yang mudah karena berbagai macam persoalan ada didalamnnya,
Nah bagaimana kata kata motivasi dalam bentuk puisi kehidupan yang dipublikasikan puisi dan kata bijak, untuk lebih jelasnya disimak saja puisi-puisinya berikut ini.
Puisi Dahsyat
Karya : Hanizar
Suatu ketika kita berbagi dalam suka
Kita ingin mencari suatu arti sayang
Memori kita adalah suka duka
Aku suka dengan bayangan biru
Kita terjerumus dalam kisah kasih yang terbelenggu
Wahai hatimu sang panorama
Sayangkah kau pada batinku ini
Aku suka dan sayang dalam bayangan kasih
Cintaku membelah bumi dan langit
Sayangku bergelegar dalam kasih
Mustahil kau tidak melihat
Cinta dalam dunia nyata
Tidak Ada Yang Sayang
Karya : Hanizar
Sudah suratan kita harus mengertiKita hidup dalam kelalaian
Buah benih kita adalah surga dunia dan akhirat
Walau kita hidup seribu tahun lagi kita pasti sangat suka
Kemana kita akan pergi mengarungi kehidupan yang sangat luas
Kita gapai kehidupan di surga dunia
Kita harus gapai juga surga diakhirat
Alangkah indahnya dunia nyata
Satu dalam kehidupan itu harus ditempuh
Satu dalam kehidupan itu harus akur
Kita sangat bahagia
Siapakah kita, kita adalah dunia akhirat
Back to list puisi motivasi ↑
PUISI HARAPAN
Oleh: Resky
Di jalan sepi kehidupan terurai impian
Bersinar di kegelapan meniupkan harapan
Terbesik lamunan di lembah keraguan
Mustahil nyata bila kaki tiada berjalan
Jatuh bukan pertanda sebuah kegagalan
Namun bangkit pasti jalan kemenangan
Sulit bukan berarti mustahil pencapaian
Namun susah pasti bagian dari kesuksesan..
Puisi Gelap
Karya : Hanizar
Gelap gulita di penantian
Selangkah demi selangkah kita berpijak menyelusuri tebing
Kau menutup lubang sepi
Memuatkan belaian tak berkepanjangan
Demi suratan kita terbelok dalam ruang yang gelap
Berharap ada yang menemukan
Kita belaian terkurung dalam derita
Memastikan siapa yang bisa mendapatkan kita
Kita menangis ingin mengerti dan ingin hidup
Kau terhempas batu jalanan
Kita terbuai dalam garis keriangan
Aku menemukan dirimu selamanya
Puisi Semangat Hidup
Oleh: NN
selama cahaya masih adadunia masih terang
selama jalan masih berliku
maka semakin banyak tikungan yang menghadang
asa adalah sebuah pengharapan
selama masih ada tujuan
maka masih ada jalan untuk kesana
walau harus memasuki jurang yang terjal
atau harus menaiki tebing yang tinggi
jangan ada kata menyerah
masa lalu adalah sebuah tongkat
penuntun jalan agar tidak jatuh pada lobang yang sama
masa depan adalah tantangan
yang harus dihadapi dengan sebuah keberanian
Back to list puisi motivasi ↑
Puisi Indahnya Dunia
Karya : Hanizar
Dunia hidup penuh syukur
Dunia kau mengapa cinta sekujur
Dunia cinta kau, aku tidak mengerti
Dunia indahnya dirimu bagaikan hutan yang termuat
Sayang kau dunia riba
Aku tertungkup membenahi kau
Hidup dalam dirimu segala arah kasih
Miskin hidup jika tidak mengenal dunia
Dunia aku bekesimpulan bahwa kau cantik
Aku ingin hidup sementara
Aku mengerti kau dunia hampa tanpamu
Dunia indah untuk kesepakatanku
Back to list puisi motivasi ↑
PUISI LAYU
Karya : Hanizar
Belaian hati seorang adalah kasih
Hati ingin memendam tetapi tidak suka gara
Dentuman meriam tidak ada yang meredam selera
Napasku hidup dalam penantian gelora cinta duka
Terkuak hati mencari nafsi
Terkuak wajah selera menjemput
Putus sudah nafsi keindahan
Membuat belaian terdadah dalam keunggulan
Suatu ketika derajat mekar
Tumbuh dalam beberapa meriak layu
Terpukul rindu
Rinduku untuk dirimu sang pencipta
Back to list puisi motivasi ↑
PUISI MIMPI
Karya : Hanizar
Di dalam gelombang kehidupan
Aku terpana melihat penderitaan
Aku sangat prihatin terkucil menepi
Meraung tragis dalam buaian kasih cinta
Aku bermimpi
Mimpiku adalah garis -garis kehidupan yang termuat
Walau suatu penderitaan aku terbungkus rapi
Ingat dalam kisah keramaian malam dan siang
Bermacam panorama yang terindah
Aku tersipu malu
Siapakah diriku sebenarnya
Aku adalah hidup dalam mimpi
Back to list puisi motivasi ↑
PUISI JIWA
Karya : Hanizar
Seribu bulan tidak menghiasi diri
Seribu malaikat membawa hati
Alangkah indahnya dihari sepi
Membawa daku bernuansa diri
Kutatap hatiku membelai diri
Berhati jugakah diri ini
Kupersiapkan satu untaian cinta
Cintaku kepada Allah...
Wahai diri sambutlah hati ini penuh insan
Berkeping-keping aku berhadapan denganmu
Berkelihaian namun kau tak tampak
Abdimu sungguh luar biasa
Aku terpesona membelai jiwa
Mengapa aku tak kuasa
Hari - hari aku terluka
Membelai dirimu syahdu
Wahai insan aku bersatu padu
Membetis hidup penuh keriangan
Diriku terhardik...
Surga dimana kau ...
Back to list puisi motivasi ↑
Puisi Cerita rakyat
Karya : Hanizar
Cerita yang termakan usia
Cerita yang seharusnya bergambar dalam cerita rakyat
Sayang kita tidak boleh bercerita lagi
Bercerita rakyat hanya pada zaman dulu
Cerita rakyat sangat dahsyat
Dikurung jari dibelit lidah
Termakan sakit terdiam masih
Banggakan diri dalam cerita rakyat
Satu harapan adalah cerita rakyat dimengerti
Toleransi dalam cerita rakyat adalah saluran lirikan amat dahsyat
Bernuansa yang panjang dan dapat dilihat arti
Marilah kita hidup dalam cerita rakyat yang bergambar
Demikianlah kumpulan puisi motivasi terbaik tentang kehidupan. Simak/baca juga puisi kehidupan yang lain di blog ini, semoga puisi motivasi diata dapat menginpirasi dalam hidup dan kehidupa yang dijalani. Sampai jumpa pada tema puisi yang lain atau kata kata inpirasi dan motivasi selanjutnya. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.