Skip to main content

#Kumpulan Puisi Rindu Kemuliaan Bulan Ramadhan

#Kumpulan Puisi Rindu Kemuliaan Bulan Ramadhan

Kumpulan puisi rindu kemuliaan bulan Ramadhan. Masih dalam suasana puisi-puisi islami bulan ramadhan, bulan kemuliaan dan bulan yang didalamnya bergelimang keberkahaan.

Kemuliaan bulan ramadhan tentunya harus dimanfaatkan waktunya sehingga di bulan ini mendapatkan berkah dan kemuliaan dalam bulan yang selalu dinanti-nanti yang biasa di sebut bulan lebih baik dan lebih mulia dari seribu bulan.

Dan berkaitan dengan puisi dan kata kata ramadhan Seperti yang dijelaskan diatas.

Setelah beberapa puisi ramadhan, seperti puisi menyambut ramadhan dan pantun ramadhan diterbitkan blog puisi dan kata bijak.

Kali ini masih tentang puisi islami ramadhan untuk menambah koleksi puisi tentang ramadhan di halaman blog puisi dan kata bijak

Puisi ramadhan yang dipubikasikan puisibijak.com kali ini, adalah tema puisi rindu ramadhan dan puisi kemuliaan bulan ramadhan, adapun masing masing judul puisinya antara lain:

  1. Puisi kemuliaan yang dirindu
  2. Puisi cinta tasbih dan kurma
  3. Puisi aku rindu
  4. Puisi sapaan ramadhan
  5. Puisi Tuhan tubuh Ramadhan
  6. Puisi rindu Ramadhan

Enam koleksi puisiramadhan atau puisi rindu ramadhan, yang bisa menjadi contoh puisi ramadhan bagi pembaca yang ingin menulis puisi rindu atau puisii ramadhan.


Kumpulan Puisi Rindu Kemuliaan Bulan Ramadhan

Puisi rindu kemuliaan bulan ramadhan adalah puisi-puisi indah yang terinspirasi dari datangnya bulan puasa atau bulan ramadhan, yang dirangkai dengan kata kata puisi sehingga menyajikan kumpulan puisi rindu kemuliaan bulan ramadhan.

Bagaimana cerita ramadhan dan kata kata bulan ramadhan dalam bait-bait puisi tentang ramadhan yang dipublikasikan puisi dan kata bijak, untuk lebih jelasnya disimak saja berikut ini puisinya:


KEMULIAAN YANG DIRINDU
Karya : Adi Taufika Adi

Butir-butir tasbih berputar tak terhitung
Mengiringi dzikir di bulan suci
Menyeru umat muslim seisi bumi
Melantunkan kalimat-kalimat agung

Sungguh indahnya di malam hari
Sejuk mendengar alunan bersenandung
Melebihi merdunya suara kidung
Yaitu alunan kalam Ilahi

Sungguh kemuliaan yang layak kita junjung
Ramadhan penuh kedamaian hati
Penuh rahmat Sang Maha Pelindung

Kemuliaan itu selalu dinanti
Rindu datangnya tiada terbendung
Karna datangnya setahun sekali

Lampung Utara, 17 Mei 2018


CINTA TASBIH DAN KURMA
Oleh: Cempaka Sari

Kerinduan mengundang debar
detak jantung kian bergetar
dalam sedar tak sedar
kau hampiriku dengan khabar

terujaku menantimu
kadang bimbang rasa hatiku
andai tak sempat bertemu
kiranya aku pergi dulu

pada Allah aku bermohon
moga usiaku masih bersambung
ingin bertemumu di bulan agung
kerinduan ku tinggi menggunung

cinta tasbih dan kurma
lafaz zikir suburkan jiwa
lupa sejenak lapar dan dahaga
meraihmu Ramadhan tercinta

Kelantan 4 Mei 2018

Aku Rindu
Oleh: Marya Ti

Senja berganti petang
Dan malam bertabur bintang-bintang

Tiba-tiba ada rindu
Merasuk kalbu
Rindu ku padamu
Hampir setahun tak bertemu

Sering ku bertanya
Dan penuh harap didada
Apakah esok masih ada waktu
Untukku bertemu denganmu

Doa selalu ku panjatkan
Harap selalu kudambakan
Bertemu denganmu bulan
Bulan dari seribu bulan

Ya, aku rindu Ramadhan
Bulan penuh ampunan
Dimana doa-doa dikabulkan
Dan pintu surga dibukakan

Semoga masih ada kesempatan
Semoga masih ada kekuatan
Menikmati indah hari-harimu
Menuju ampunan dan barokahmu


SAPAAN RAMADHAN
Oleh: Salsabila Khoirunnisa

Lembutmu kembali menyapa
Sejukmu tak hilang terusik senja
Melunakan hati yang telah mengeras
Melegakan qalbu dalam dahaga rindu

Ramadhan..
Biarkan hawamu menghembus
Menyapu alfa hamba pendosa
Mengusap derita insan bernoda

Terindu hembusanmu
Pahala dalam tiap detikmu
Ramadhan,
Rekatkan kembali serpihan mimpi
Satukan jua pecahan asa
Sulam kembali benang dalam helai

Sucikan kembali noda,bercak dan dosa

Tuhan Tubuh Ramadhan
Oleh:Putri Pari

Seperti awan yang terbuai rindu bumi
Setetes tangis selalu dia beri
Sebagai kata yang tersimpan rapi
Ramadhan datang dengan suci

Sajadah tergelar
Hilangkan rasa mungkar
Tafakur walau terasa sukar
Menjadikan kita orang yang sadar

Ilalang menari dalam hujan lagu dari ranting
Daun-daun gugur termamah kering
Aku pada-Mu Esa yang terpuja
Seperti cinta langit pada Mayapada

Tuhan...
Hadirlah pada tubuh di Ramadhan
Pada kuasa-Mu ku peluk nasuha
Ya... Tuhan
Menunggu-Mu dalam tasbih tertangan


Rindu Ramadhan
Oleh: Har Nina

Tercium sudah semerbak wangimu
Dibawa bayu pada pucuk-pucuk waktu
Tak terkira girang dalam sukma
Menanti sua yang lama tak jumpa

Aku merindu…
Dalam dekapmu yang penuh maghfiroh
Saat bersama dalam malam-malam panjang
Merangkai waktu yang penuh kebaikan

Mencabik masa agar cepat bertemu
Mengejar hari agar rindu tak menjadi jemu
Adalah harapku pada yang Satu

Diujung penantian ini
Kumenyemai do’a untuk keampunan
Berharap kita kan bersua melebur segala dosa
Menuang kebaikan pada tiap jengkal waktu
Menjejal tiap malam dalam sujud-sujud panjang

Ramadhan…
Tak sabar kumenunggumu
Meraih jemari dan mengecup wangi keningmu
Lalu kita berbalur dalam indahnya pertemuan.


Demikinalah kumpulan puisi rindu kemuliaan bulan ramadhan baca juga puisi rindu atau puisi ramadhan yang lain di blog ini, semoga keenam puisi rindu ramadhan diatas dapt menghibur dalam menjalani ibadah puasa sampai jumpa pada tema puisi indah selanjutnya tetepa di blog puisi dan kata bijak menyimak puisi-puisi yang kami update.