Skip to main content

#Kumpulan contoh puisi pendek tentang alam, pedesaan, pegunungan dan kerusakan alam

#Kumpulan contoh puisi pendek tentang alam, pedesaan, pegunungan dan kerusakan alam

Kumpulan contoh puisi pendek tentang alam, pedesaan pegunungan dan kerusakan alam. Alam adalah segala materi hidup dan materi tak hidup yang ada di Bumi, dalam artian luas memiliki makna tertentu, seperti alam semesta, alam lingkungan, pengunungan dan lain sebagainya.

Kata kata alam inilah yang jadi tema puisi alam dan tentang puisi pedesaan serta sajak alam padesaan yang berkisah tentang alam desa yang indah dipublikasikan blog puisi dan kata bijak di kesempatan ini.

Kumpulan puisi alam ini juga berisikan ragam tema puisi alam seperti contoh puisi pendek tentang alam, contoh puisi tentang keindahan alam 2 bait, puisi tentang alam singkat, puisi tentang alam pedesaan singkat, puisi alam pengunungan dan puisi puisi tentang kerusakan alam.

Dan berikut ini adalah daftar susunan kumpulan judul puisi alam yang dipublikasikan puisibijak.com atau blog puisi dan kata bijak diantaranya:

Sekitar delapan belas judul puisi alam atau puisi singkat tentang alam, yang menceritakan alam seisinya dan beberapa contoh puisi alam yang indah serta contoh puisi tentang desa.


Kumpulan Contoh Puisi Pendek Tentang Alam, Pedesaan, Pegunungan dan Kerusakan Alam

Salah satu cara menghargai dan mencintai alam sekitar adalah mengapresiasi alam yang indah dan menceritakan keindahan alam dalam bentuk puisi alam, seperti kumpulan puisi tentang alam sekitar yang diupdate ini, mengisakah tentang keindahan alam dalam bait bait puisi.

Baik dalam bentuk puisi pendek atau puisi singkat alam maupun dalam bentuk puisi panjang, dan berikut adalah kumpulan puisi puisi tentang alam dan contoh puisi tentang keindahan alam


#1. CONTOH PUISI PENDEK TENTANG ALAM

Puisi pendek tentang alam

Puisi pendek tentang alam adalah puisi-puisi yang singkat dan contoh puisi pendek tentang alam dibawah ini merupakan puisi alam 1 bait dan puisi tentang alam 3 bait. nah bagaimana puisi tentang alam singkat ini untuk lebih jelasnya disimak saja berikut ini.


MERABA KABUT
Oleh: Lisbeth Ho

Kala tirai kabut berjuntaian
Kuulurkan jemari batin meraba-raba
Mencari rahasia yang disamarkannya
Di balik heningnya alam
Kudengar suara hati mencari arah pulang


PUISI ALAM
Oleh: sutiyoso

Tidak ada cinta jika tidak ada alam semesta
Maka tengoklah alam semesta
Bikinlah puisi tentang alam semesta


Puisi Langit
Oleh:NN

Aku datang bukan menantang alam
namun ingin menapak semesta kita.

Langit hanya terbangun akan kehendak
desah dan keraguan manusia dan ternyata bukan disitu rumahku.

Bumi rumah dan lahir kami ,
semoga disini berbahagia bersama semuanya.

PUISI ILALANG
Oleh: Reny Kusuma

Tegak menantang mentari di ufuk pagi
Sambut sang bayu lenggokkan tubuh
Menari di antara dedaun yang luruh
Senyumi debu meski dengan sendu

Setatap mata penuh kebencian
Di sisi pematang, dia berjuang
Di balik belukar siap terbakar
Hangus mengabu dalam kepasrahan

Ilalang di tepian
Menangis di ujung malam


Back to list title puisi Alam ↑

#2. CONTOH PUISI TENTANG KEINDAHAN ALAM 2 BAIT

 contoh puisi tentang keindahan alam

Selanjutnya tentang kumpulan puisi alam adalah contoh puisi tentang keindahan alam 2 bait, yang tentunya menceritakan tentang alam yang indah dan berikut adalah kumpulan contoh puisi 2 bait tentang keindahan alam semesta silahkan disimak saja berikut ini puisi singkat tentang alam.


ALAM PAGI
Oleh: Tri Astuti

Mata terbuka dipagi buta nan dingin
Suara burung berkicau mengagungkan sang pencipta
Embun berkilau didahan bagai permata
Memancarkan keindahan nan molek

Alam pagi penuh keheningan
Langit cerah tiada mendung
Mentari nampak berseri menyambut hari
Harapan akan mimpi menjadi nyata


Alam Merindu
Oleh: Fauzan Riza

Bianglala menerobos sore ku
Menghantarkan redup di kaki langit
Boyong angan yang menari satu bait
Tentang lembut kecup bibir mu

Hamparan terindah tersuguh dihadap ku
Yang menyentuh di setiap rasa
Dalam keramaian alam merindu
Satu sosok memeluk cinta.


TAFSIR ALAM
Oleh: Amaterasu

aku masihlah awam
mata membaca malam
mencoba memahami tafsir alam
untuk apa semua ini diciptakan

apakah Tuhan merasa kesepian
bila tak ada kehidupan
lebih baik jadi tiada daripada
harus berpulang ke neraka


SAPAAN ALAM PAGI
Oleh: Lisbeth Ho

Pada gemericik air terjuni tebing
Kulukis sebentuk ranting berbunga sapa
Agar gading ini tak terlalu rekah patahnya
Biar lirih semilir angin temaram menutup hari
Bersama dekap lembut lembayung jingga

Sediakan ruang
Menyntuh senyum rembang pagi
Biar luruh dinginnya embun berkaca bening mata
Tebar kehangatanmu
Uraikan kabut yang biasa melolong semalaman

Back to list title puisi Alam ↑

#3. PUISI TENTANG ALAM 3 BAIT

 puisi tentang alam

Bagian ketiga dari kumpulan puisi alam adalah contoh puisi alam singkat, kenapa di katakan puisi singkat karena puisi ini hanya 3 bait atau puisi tentang alam 3 bait.

Nah bagaimana cerita dan kata alam dalam puisi alam yang dipublikasikan puisibijak.com atau blog puisi dan kata bijak, untuk lebih jelasnya disimak saja dibawah ini puisi tentang alam singkat 3 bait.


ALAM TAK RETAK
Karya : Nurh Baitie

Burung-burung bersyair
Riuh bersahutan diantara angin segar
Embun tinggalkan ujung daun
Di kala senyum mentari cerah
Mengusir sisa-sisa kemurungan

Perlahan langkah kakiku menuju cahaya
Menatap warna pelangi menghiasi langit mencari makna
Merentas celah-celah
Jalur helai warna warni pelangi
Indah hiasi cakrawala

Langit membiru
Arakan awan
Buaian lembut angin menerpa pori-pori
Melenakanku pada alunan rasa yang mengentah
Mengangankan aksara tanpa makna Tentang keindahan alam yang tak retak


Nyayian alam
Oleh: Khetenk Blackbear

berhias rerimbunan bait pepohonan
terjal bersahaja,rumput liar yang rajin menyapa
kawanan ternak riang bergembira
burung burung bercanda ria di peluk semesta

alunan merdu seruling si penggembala kuda
tak lupa awan biru menggambar singgasana surga
mimpi setiap insan yang rajin berdoa
mega mega menari di tepi angkasa

gurauan kumbang penuh menggoda
angin mengajak serta bunga bunga
menebar keharuman laksana surga di depan mata
bukit bukit nan hijau sajikan santapan pelepas dahaga
di iringi nyanyan alam pengantar perjalanan pulang


SYUKUR KEPADA-NYA
Oleh: Mallicha elyzabeth

Kokok ayam mulai beradu
Serupa kidung Sang Maha Guru
Dari bukit gunung lembah ke seluruh penjuru
Menembang indah laksana buluh perindu
Mengalun merasuk sukma menepuk kalbu

Sawah ladang subur menghijau
Angin sepoi berhembus dari hulu
Indah menari bunga-bunga berayun sendu
Kumbang pun datang berbujuk rayu
Tunduk diri memohon pengampunan-MU

Melangitkan setiap doa kepada-NYA
Rasa syukur berlimpah tak pernah sirna
Subur makmur gemah limpah alam semesta
Tiada surut baktiku kepada Sang Maha Pencipta
Dari ujung barat hingga ujung timur dunia pun bersuka cita


Alam Adalah Jiwaku
Oleh: Putubiung

Aku mencintai alam fanaku,
Pada setiap helai rumput
Pada setiap butiran pasir
Pada setiap semak dan pohon
Pada air yang memberi kesuburan.

Aku merindukan alam fanaku,
Seperti pohon merindukan angin
Seperti tanah merindukan hujan
Seperti daun merindukan butiran embun

Seperti jiwaku yang punya hati
Hatiku punya rasa
Rasaku punya cinta
Dan cintaku pada alam
Sebab alam adalah guruku
Alam yang membentuk jiwaku
untuk tegar dalam kebijakan

Back to list title puisi Alam ↑

#4. PUISI TENTANG ALAM PEDESAAN

contoh puisi tentang alam pedesaan

Pedesaan yang biasa juga di sebut Desa adalah daerah yang masih di pengaruh alam yang biasa juga di sebut alami.

Puisi tentang alam yang dipublikasikan ini juga menceritakan tentang alam pedesaan atau alam desa dalam bait bait puisi tentang keindahan alam pedesaan dan puisi tentang pemandangan alam desa, dikisahkan dalam sajak alam pedesaan, puisi pedesaan dan puisi tentang alam pedesaan singkat.

Bagaimana puisi desa ini untuk lebih jelasnya disimak saja contoh puisi tentang alam pedesaan atau contoh puisi tentang desa, yang dipublikasikan puisibijak.com atau blog puisi dan kata bijak


ALAM PEDESAAN
Oleh: Lika Alvionita

Sungai-sungai berdawai
Menuang kemercik jernih
Jauh dari debu perkotaan
Bocah bebas terjemahkan alam
Menyapa tanpa gemerlap maya

Merekalah
Pelukis dunia dengan tangan
Berdamai dengan biru langit
Menyatu dengan hijaunya padi
Dan keluguan menukil indah
Berpandu pada kata saling

Adalah masa kecil yang sering terindu
Dalam pedesaan akan ditemu
Sederhana yang mewah
Tanpa kemahalan ramah tamah

Puisi Desaku
Oleh: Ujang Priyan

Inilah desaku
Di lereng pegunungan
Di kelilingi pohon pohon yg subur

Hamparan sawah
Yang mulai bercocok tanam
Inilah tanah kelahiran ku

Di sini ku berada
Daerah kebanggaan ku
Subur makmur itu desaku


TANAH IDAMAN
Oleh: Achmad Masih

Nyanyian angin
Daun dan dahan,
Ranting pun batang
Semua menyambut pagi

Aku berkelana
Diantara mahkluk alam
Susuri hutan dan lembah

Disini ...
Aku mencium aroma
Rumput dan tanah basah

Jejak jejak menapak
Rindukan rumah mungil
Di atas bukit belakang dusun


Suara Lesung
Oleh: Eko Sutrisno

Lesung dipukul teratur
Ada suara terdengar seirama
Padi ditumbuk dari rantingnya
Lepas, butiran putih yang dinanti
Melukis segaris senyum di bibir

Lesung dari kayu jati berusia tua
Telah lama tersimpan di sudut rumah
Sudah sekian tahun dia hadir
Slalu berbunyi di kala musim panen
Di antara ikatan padi yang didapat

Ceritanya terus bersambung sampai kini
Di alam pedesaan yang masih asri
Hanya ada hamparan padi menghijau
Ketika musim tanam padi dimulai
Tapi lesung slalu setia menanti
Kapan dia berbunyi di sudut rumah

Back to list title puisi Alam ↑

#5. PUISI TENTANG ALAM PENGUNUNGAN

puisi tentang keindahan alam di pegunungan

Bagian kelima dari kumpulan puisi alam adalah puisi tentang keindahan alam di pegunungan singkat dan puisi panjang, bagaimana cerita puisi tentang alam pengungan, untuk lebih jelasnya disimak saja puisinya berikut ini.


API BIRU KAWAH IJEN
Oleh: Aan Wahyudinata

Alam pegunungan nan hijau
Panorama kawah Ijen terasa memukau
Indahnya mentari
Bukit Ijen Banyuwangi

Idola wisatawan berbagai​ negeri
Ramah penghuni bagai rumah sendiri
Usir jenuh
Kawahnya kan membunuh

Ayo kawan , manjakan netra
Wahana api biru jadi primadona
Ajak kekasih
Hirup udara bersih

Inspirasi alam dalam literasi
Jadikan seni budaya tiada basi
Esok pagi
Nikmat masih terbagi


PUISI GUNUNG
Oleh: Amirah Amalia

Oh gunung…
Betapa gagah nya dirimu itu
Berdiri tegak menantang langit

Engkau menjulang tinggi
Mencapai langit tinggi dan biru
Menembus awan

Beberapa darimu penuh dengan warna hijau
Membuat mata menjadi sejuk
Menjadi pemandangan terindah
Dan tak tertandingi

Beberapa darimu berwarna putih
Putih diselimuti salju yang tebal

Terkadang engkau menunjukkan amarah mu
Amarah yang menggelegar
Tapi lebih seram dari petir
Membuat semua orang panik

Engkau sangatlah besar
Lebih besar dari gajah sekalipun
Dengan lava sebagai isi perutmu
Lava yang panas dan membakar

Back to list title puisi Alam ↑

PUISI TENTANG KERUSAKAN ALAM (FLORA PERɅWAN)
Karya: Masayu Sechmaida

Pegunungan menjulang tinggi
Berselimut rerimbunan hijau
Hamparan ladang sawah ba'k permadani
Panorama indahnya memukau

Tidak hanya netra di manjakan
Menatap sejuknya dalam belaian bayu
Flora sumber hayati kehidupan
Pemberi oksigen penyetara sirkulasi banyu

Hanya tangan tangan jahil dan hasrat
Keserakahan insan memenuhi ambisi
Flora alam rusak gundul.terbabat
Bencana banjir pun melanda bumi

Bisa jadi flora alamku ludes terbakar agni
Teguran Ilahi atas kelalaian hambaNya
Wahai insan mulia nan bijak bestari
Marilah kita bersama menjaga lestari flora

Biarkan flora dalam perʌwan
Tumbuh subur terbalut belukar
Wajah asri memberi rasa nyaman
Hingga di penghujung masa berakhir.


Demikianlah Kumpulan Contoh Puisi Pendek Tentang Alam, Pedesaan, Pegunungan dan Kerusakan Alam, baca juga puisi- puisi tentang alam singkat yang lain, atau puisi tentang alam semesta di halaman berbeda blog puisi dan kata bijak. semoga contoh puisi alam diatas dan beberapa puisi alam singkat dapat meninspirasi menulis puisi pedesaan semoga menghibur dan bermanfaat.