Skip to main content

#Kumpulan puisi senja sedih, indah, romantis, rindu, singkat & menginspirasi

#Kumpulan puisi senja sedih, indah, romantis, rindu, singkat & menginspirasi

Kumpulan puisi senja sedih, indah, romantis, rindu, singkat dan menginspirasi. Senja adalah bagian dari waktu yang selalu indah untuk diceritakan, baik dalam bentuk kata kata senja, maupun dalam cerita puisi tentang senja, dibaliknya selalu tersirat kata inspirasi dan kata motivasi kehidupan yang dapat menginspirasi.

Begitupun halnya dengan kumpulan puisi tentang senja yang dipublikasikan ini, walaupun dalam bentuk puisi senja sedih akan tetapi dibalik rangkaian kata kata senja sedih, terdapat pesan-pesan tentang filosofi senja yang bisa dijadikan petuah hidup dalam kehidupan sehari hari.

Dan berikut ini adalah daftar judul puisi bertema senja yang berisikan puisi senja sedih, indah romantis, rindu singkat dan puisi senjaku merindu yang menginspirasi antara lain:

Sekitar dua belas puisi berjudul senja dengan tema puisi senja sedih atau puisi senja berduka, namun beberapa diantaranya juga merupakan puisi senja ceria dan puisi cinta romantis serta puisi senjaku yang bermakna kerinduan yang mendalam.


Kumpulan Puisi Senja Sedih, Indah, Romantis, Rindu, Singkat & Menginspirasi

Bagaimana bait-bait puisi senja sedih tentang cinta romantis yang dipublikasikan dikesempatan kali ini, untuk lebih jelasnya disimak saja berikut ini kumpulan puisi tentang senja dengan tema puisi senja sedih indah romantis, rindu dan puisi singkat senja yang menginspirasi, diawali dari puisi ilalang senja.

Puisi Senja Sedih, Indah, Romantis, Rindu, Singkat & Menginspirasi

#1. PUISI ILALANG SENJA
Karya: Tara Pamungkas

Di hamparan padang ilalang
Bersama bias jingga sang senja
Yang kian memerah saga
Aku sendiri dalam kesunyian

Keindahan senja yang terpancar
Membuat jiwaku hanyut
Dalam genggaman lena fatamorgana
Yang semua tiada abadi

Ketika kesadaraan hati kembali
Sebuah mimpi pun pergi
Tinggalkan diri ini sendiri
Berlalu, dari pandangan netraku

Kembali ...
Jiwa dan hatiku
Terpuruk dalam ilusi
Yang tiada pernah pasti

Senja ...
Aku datang padamu
Untuk kembali merangkai sepi
Dalam senandung malam yang sunyi
Di antara ilalang-ilalang hati
Yang telah mati

Rimba Bumi Jawa: 25 juli 2018 Back to list title puisi senja sedih, indah, romantis ↑


#2. PUISI SENJA SEDIH

tema puisi senja sedih atau puisi sedih senja

Bagian kedua kumpulan puisi tentang senja adalah tema puisi senja sedih atau puisi sedih senja hari, bagimana cerita puisi dan kata kata senja sedih dalam bait puisi bertema puisi senja yang sedih, untuk lebih jelasnya disimak saja puisinya dibawah ini.


PUISI PERGILAH
Oleh: bidadarikecilku

Senja ini muram
Menjelang turunnya sayap malam
Kepak riuh burung malam
Hati mulai melepas kalam

Engkau berjalan menjauh
Sekian lama berkayuh
Dalam rindu yang berpeluh
Aku harus melepas denga mengeluh

Jejak kaki bersama
Menapak seirama
Seakan tinggalkan nama
Entah kita berpisah kemana

Pergilah
Aku lelah
Aku berserah
Aku ternyata kalah

Bayang senja makin memerah
Aku melepasmu dalam pasrah
Meski semula terasa resah
Aku relakan kau pergilah


SENJA RAPUH
Oleh: Saeko Dinda Basa

Terduduk aku di senja rapuh
Tersandar sesal di pagi yang hilang
Di dada ini ombak masih bergemuruh
Namun tak mampu lagi menghantam karang

Beban di gunung tak jua bukit
Ranting rapuh terasa retak
Tak bisa mengaso walau sakit
Beban akan beranak pinak

Ah, mengapa pagi kunyalakan lampu
Hanya sia-sia minyak terbuang
Kini remang senja menyelimutiku
Namun pelitaku kering kerontang

Wahai, muda, cambuklah aku
Kata-kata pedas siramkanlah
Jangan kau injak jejak kakiku
Agar senjamu tidak resah

KEMUNING SENJA
Oleh: Putrie Mitchiko II

Teruntuk camar-camar, yang merentang sayap dalam perlindungan
Ya, aku akan kembali bernyanyi
Pada senja kupinta menjadi cerita
Hening langit kujadikan lembut irama
Ini laguku! Kuambil dari gemuruh ombak yang mulai lelap tertidur
Kupetik nada dari rintih karang penuh kikisan

Teruntuk camar-camar yang merentang sayap perlindungan
Aku akan kembali tertawa
Hanyutkan lara dalam selaut tangis
Melebur ombak mengganas, hingga tak terlihat segaris lukaku

Biarlah samudera membantuku bersembunyi
Hanya bayang menjelma, nyanyikan gaung rasa dipinta
Harumku akan tetap menebar
Seharum kemuning di altar laut malam

Back to list title puisi senja sedih, indah, romantis ↑

#3. PUISI INDAH TENTANG SENJA

puisi tentang senja yang indah

Dan selanjutnya adalah puisi tentang senja yang indah atau puisi cinta tentang senja di sore hari, bagaimana kata kata indanya senja dalam bait puisi cinta senja di sore hari, untuk lebih jelasnya disimak saja puisi indah tentang senja di bawah ini.


Membisu Dalam Senja
Oleh: Zahrosang Bungadesa

Senja menuju pembaringan
Pasrah pada suratan
Bila terdapat sinaran
Menuju puncak kemulyaan

Entah apa harus kujelaskan
Semua tertahan diangan
Semampu menyangga sandaran
Agar tiada patah dijalan

Membisu dalam senja
Menadah segala kemungkinan cuaca
Entah hujan atau kekeringan melanda
Berpasrah dalam genggaman kenyataan

Saat ini hanya terdiam
Dipojok senja yang kelam
Menatap mega hitam
Menanti sang malam

Qatar 13 juli 2018


SENJA TERAKHIR BULAN APRIL
Oleh: Refniyati

Di bawah senja yang merangkul langit
Awan-awan berlarian hendak pamit
Menghapus rasa bahagia sekelumit
Yang kini bersisa luka menganga; sakit

Dalam dekap senja yang tak lagi merekah
Camar berlarian dengan lengah
Terjatuh di atas hamparan tanah basah
Tertimpa hujan yang bersimbah

Senja kali ini tak seperti senja dahulu
Ada yang tersisa dari beratnya rindu
Ialah jiwa luka yang tak jua tersapu
Oleh derasnya hujan yang berjibaku

Senja kini tak lagi peduli
Yang tak hendak berkata jua berbagi
Bisu; meredam sakit lah ia sendiri
Tersebab luka penantian yang tak bertepi


#4. Puisi Senja Singkat yang Menginspirasi (Aku Iri Pada Senja)
Oleh: Sukmawati Arifin

Aku iri pada senja...
bersabar melalui hari menanti redupnya sang mentari

aku iri pada senja..
walau hadirnya sementara
ia rela ketika sang malam merenggut tahtaNya

aku iri pada senja ..
pemilik hamparan warna jingga
pesona alam nan indah
akhir dari sebuah cerita

Back to list title puisi senja sedih, indah, romantis ↑

#5. PUISI SENJA ROMANTIS

puisi senja romantis

Dan bagian keempat kumpulan puisi senja adalah puisi senja romantis atau puisi cinta romantis tentang senja, bagaimana cerita puisi romantis tentang senja dalam bait bait kumpulan puisi senja romantis, untuk lebih jelasnya disimak saja berikut ini puisi senja paling romantis dibawah ini.


PUISI SENJA
Oleh: Syerril Elizhafa

Senja tersenyum manis,
Semburat keindahannya melambai tipis,
Memaku setiap mata yang menyentuhnya,
Bertutur kisah atas nama cinta.

Dia pun kini menggenggam erat naluriku,
Tancapkan sebaris setia tanpa makna,
Entahlah, mengapa aku pun turut mengaguminya,
Hingga tiada yang kupikirkan, selain dia.

Namun tiba-tiba saja aku sangat membencinya,
Menyapanya membuatku muak,
Karena dia hanya terhenti di batas hayalku,
Tanpa kumiliki sepanjang waktu.

KECUPAN LEMBAYUNG SENJA
Oleh: Oss.am

Gincu senja
Mengecup luahan rasa
Tenggadahku mengitari jembangan maya
Bercakap cinta, tergambarkan mega
Tatkala kerudung ragamu tak bersua

Lembayung senja
Kecupan khayal pesona rupa
Risalah rekahan asmara
Yang memasung rinduku dalam kanvas nelangsa
Hingga buaianmu memuncaki kabut nirwana

Back to list title puisi senja sedih, indah, romantis ↑

#6. PUISI SENJAKU MERINDU

puisi senjaku merindu

Dan berikutnya adalah puisi senjaku merindu yang berisi puisi-puisi senja yang menceritaka tentang kata kata rindu atau kata kerinduan yang mendalam, bagaimana kata kata puisi rindu dalam bait puisi tentang senjaku merindu, agar lebih jelas apa makna puisi senjaku, disimak saja puisinya dibawah ini.


Senja yang Hilang
Oleh: Retno Indrarsih Soerono

Selalu kurindukan senja
Kala langit berpoles jingga
Dan mentari menyisakan kilaunya
Sebelum lena di peraduan

Bagai sebuah kanvas
lukisan Sang Maestro membentang
Dan ke sanalah mataku memandang
Bersama lantunan syukur yang mengalir deras

Waktu terus berjalan
Rinduku pada senja semakin dalam
Pandanganku terhalang gedung-gedung menjulang di sawah-sawah
yang telah kehilangan padinya

Rinduku pada senja
Seperti juga rinduku pada suara katak
yang hilang di belantara beton
Hujan tak lagi sanggup memanggilnya


SENJA KELABU
Karya :JDBST

Bukankah ini janjimu
Masa yang indah untukku
Lantas, dimanakah engkau
Tatkala senja mendekap rindu

Kasihku..
Bukan sebait hampa
Pun kalimat tak bermakna
Namun, itu tulusnya isi dada
Mendambamu ketika senja
Detik terus melaju

Gelisah bertaut rindu
Aku masih menunggu
Menantimu hingga senja berlalu

Kasihku...
Datanglah padaku
Walau hanya sedetik waktu
Kan abadi dalam hidupku
Datanglah, aku setia menantimu

Back to list title puisi senja sedih, indah, romantis ↑

Puisi Senja Sore yang Indah
Oleh: Tri Astuti

Pandanglah langit sore ini kasih
Langit senja indah walau setelah turun hujan
Kilau keemasan laksana hiasan kepala sang permaisuri
Indah seakan semua mata tak ingin melepas pandang dari nya

Pandanglah lembayung senja diufuk barat cakrawala
Pendar warnanya menghias langit sore
Kilat cahayanya bagaikan tatapan sang dewi cinta menebar pesona
Lembayung senja lukisan alam berkanvas langit berkuas jemari bidadari

Pandanglah langit sore ini kasih
Kulihat disana lukisan wajah menemani kesendirianku
Menyembul diantara cahaya senja
Melukis senyum didinginya hari

Pandanglah cakrawala sore ini kasih
Lembayung yang sama walau kita berjarak
Keindahan yang tak beda walau kita tak bersua
Karena lembayung kita adalah lembayung cinta


Demikianlah kumpulan puisi senja sedih, indah, romantis, rindu, singkat dan menginspirasi, baca juga puisi tentang senja atau puisi cinta romantis dan puisi-puisi rindu yang lain doblog ini semoga puisi bertema senja diatas dapat menghibur dan bermanfaat.