Skip to main content

Kumpulan puisi tentang malam dan rindu, cinta, hujan

Kumpulan puisi tentang malam dan rindu, cinta, hujan

Kumpulan puisi tentang malam dan rindu, cinta, hujan adalah kata kata puisi rindu terinspirasi suasana malam hari yang indah dan hati yang selalu menyimpan kerinduan karena merindu seseorang sehingga tercipta kata kata tentang malam dan rindu dalam bentuk puisi malam dan rindu.

Memang terkadang keadaan di malam hari menjadi salah satu waktu yang indah untuk menulis puisi malam rindu kekasih atau puisi rindu di malam hari seperti beberapa contoh puisi tentang malam yang sunyi pernah diterbitkan blog puisi dan kata bijak karena diwaktu malam memungkinkan mengingat kekasih hati yang dirindukan.

Beberapa waktu yang lalu puisi singkat tentang malam dan rindu serta puisi tentang rindu yang terpendam telah menghiasi halaman puisibijak.com dan dikesempatan ini kembali puisi malam rindu romantis atau puisi malam yang rindu menambah koleksi kata kata malam dan kata rindu dalam bentuk puisi tentang rindu di malam hari.

Sebagaimana kata-kata rindu dan malam adalah dua kata puitis yang sering ditemukan dalam puisi tentang cinta dan rindu seperti puisi tentang malam dan kamu yang kusayang atau kata kata puisi tentang malam dan cinta.

Dan berikut ini beberapa judul puisi malam hari rindu atau puisi malam yang merindu dalam kumpulan puisi tentang malam dan rindu yang dipublikasikan puisibijak.com diantaranya:

Sekitar lima judul dalam kumpulan puisi malam dan rindu yang diantaranya bisa dijadikan referansi sebagai contoh puisi tentang malam dan rindu kekasih yang jauh atau puisi malam rindu romantis dan puisi pendek tentang malam minggu.

Kumpulan puisi tentang malam dan rindu

Bagimana kata kata tentang malam dan rindu romantis dalam contoh puisi tentang malam dirangkai dari kata puisi malam penuh rindu dan kerinduan malam hari yang dipublikasikan puisi dan kata bijak.

Apakah diantaranya bercerita seperti puisi tentang malam dan bintang atau puisi malam dan kenangan atau tentang puisi malam dan rembulan.

Selengkapnya disimak saja kumpulan puisi tentang malam dan rindu dibawah ini di mulai dari tema puisi tentang rindu di malam haripuisi tentang malam dan rindu

1.Puisi tentang rindu di malam hari

Bagian pertama kumpulan puisi malam dan rindu adalah puisi tentang rindu di malam hari, bagaimana kata kata puisi malam hari rindu dalam bait puisi inspirasi kata kata malam dan rindu,

Mungkin berkisah seperti puisi singkat tentang malam dan rindu atau puisi malam yang merindu atau puisi kopi malam dan rindu, selengkapnya disimak saja puisinya.

DI BIBIRKarya: Hermin Veronika

Kembali kudekap cahaya bulan.
Menatapnya menuju peraduan.
Hasrat membuncah.
Risau mencacah.

Di bibir gelas kopi.
Aku merayu temaram sepi.
Di ujung nyala rokok yang berpendar.
Bayang senyummu tak jua pudar.

Keheningan mengantar sebaris puisi.
Tentang hati yang mendambamu sebagai isi.
Malam makin larut.
Rindu terus berlanjut.

MENUANG RINDUKarya: Hermin Veronika

Di pucuk malam yang kosong:
Si Pungguk lirih melolong.
Keheningan menuang getir rindu:
udara dipenuhi rasa sendu.

Ingin kudengar lagu:
sumbang datang.
Jam dinding gagu:
senyap berdentang.

Damba terkulai:
di selembar kertas hampa
Tak ada belai:
hanya sepi menyapa.

Jemariku gemetar: menggurit larik tentangmu.
Rasaku menggelepar:
mendamba adamu.

Puisi Tentang Malam Dan Kamu

Bagian kedua kata kata tentang malam dan rindu adalah tema puisi tentang malam dan kamu Bagaimana cerita puisi rindu dalam bait puisi bertema tentang malam dan rindu kekasih

Apakah bercerita seperti puisi tentang siang dan malam atau puisi malam dan secangkir kopi, selengkapnya disimak saja puisi malam rindu yang diterbitkan puisi dan kat bijak dibawah ini.

LELAKI ITUKarya: Hermin Veronika

Di sebuah malam yang getir.
Seorang laki-laki sedang menafsir.
Jejak rindu yang lindap.
Di udara yang senyap.

Laki-laki itu tugur menunggu.
Dalam debar tak sabar
waktu.
Serupa Pungguk yang berlagu.
Dengan Rembulan ia ingin menyatu.

Laki-laki itu terus teringat.
Aroma yang menguat.
Di bibir gelas bir.
Dingin tanpa akhir.

Aroma penuh resah.
Dalam seteguk gelisah.
Mengiringi dirinya terlelap.
Berselimut selembar harap.

Malam GemintangKarya: Hermin Veronika

Kuarungi malam
Selami kelam
Dari kerumunan gemintang
Kunanti engkau datang

Kutatap senyapnya angkasa
Kuterbangkan berlaksa asa
Sebelum bulan gelap
Sebelum Langit terlelap

Namun kutahu kau tak ada di atas sana
Tak ada di antara gemintang
Engkau ada di bait-baitku
Di sesela larik-larikku

Engkau di sini
Di relung nurani
Dalam ingatan ini
Engkau memijar peni

Baca juga: Puisi Tentang Malam Hari Untuk Kekasih

Puisi Tentang Malam dan Cinta

Selanjutnya puisi tentang rindu dan malam adalah tema puisi tentang malam dan cinta bagaiman akata kata cinta dan kata rindu dalam bait puisi cinta tersebut.

Apakah makna puisi malam rindu seperti puisi malam rindu kekasih tercinta atau puisi malam rindu romantis , selengkapnya disimak saja berikut puisi malam cinta.

PUISI CINTA KEPADA CINTAKarya: Hermin Veronika

Di tebaran butir detik
Detik-detik mengiringi waktu berdentang
Berdentang tersebab menatap cahaya cantik
Cantik seperti gemerlap bintang-bintang

Bintang-bintang itu merupa kerling netra
Netra indah pancarkan pesona bara
Bara yang menyihirku dengan pukau
Pukau yang membuatku rindu engkau

Engkau perlahan menjelma puisi
Puisi tentang pesonamu yang raksi
Raksi Kamboja yang tebarkan sucinya asmara
Asmara bertabur nurani keindahan

Keindahan yang diperam oleh cinta
Cinta kepada sang Cinta
Cinta yang menghidupkan
Menghidupkan hidup yang untukmu kupersembahkan

Lihat juga: Puisi di sudut malam

Puisi tentang malam dan hujan

Dan bagian kelima kumpulan puisi tentang malam dan rindu adalah tema puisi tentang malam dan hujan, bagaimana kata kata puisi malam dan kata kata hujan dalam bait yang dipublikasikan puisi dan kata bijak.

Apakah bercerita seperti puisi tentang malam yang sunyi atau tentang puisi malam hujan rindu, selengkapnya disimak saja dibawah ini pusi berjudul sebelum sunyi.

PUISI SEBELUM SUNYIKarya: Hermin Veronika

Malam semakin lelap dalam senyap.
Memerah sekelebat senyum, lalu lenyap.
Segala tiba-tiba diam.
Bersembunyi di balik kelam.

Detik demi detik bergulir.
Waktu terus mengalir.
Menepikan mimpi.
Menyeruak sepi.

Dan gerimis tidak memberi jeda.
Berduyun-duyun runtuh.
Menjejakkan riuh.
Menghujam dada.

Hujan itu membisikkan kalam.
Ada damba yang tenggelam.
Rindu menggenang.
Menghanyutkan lengang.

Pagi masih jauh.
Mendaki lereng subuh.
Seperti nyanyi.
Sebelum sunyi.

Lihat Juga: puisi tentang malam dan kenangan

Demikianlah kumpulan puisi tentang malam dan rindu, cinta, hujan di pagi hari, baca juga puisi malam romantis dan puisi embun malam dihalamn lain blog puisi dan kata bijak, semoga puisi malam cinta dan puisi malam rindu diatas dapat menghibur dan menginspirasi.